Tanpa Ragi dan Ulen! Catat Resep Odading Garing Lembut ala Devina Hermawan

- 13 Mei 2023, 12:00 WIB
Resep Odading Garing Tapi Lembut Empuk dan Simple, Buatnya 100 Persen Mudah Tanpa Ragi dan juga Ulen
Resep Odading Garing Tapi Lembut Empuk dan Simple, Buatnya 100 Persen Mudah Tanpa Ragi dan juga Ulen /Tangkap Layar YouTube Devina Hermawan/

MAPAY BANDUNG – Odading merupakan jajanan khas Bandung yang sering disebut roti goreng. Roti yang satu ini juga cocok dijadikan sebagai cemilan pengganjal di kala perut sedang lapar.

Odading memiliki bentuk yang menyerupai bantal dengan citarasa manis dan empuk. Cara pembuatan makanan ini pun terbilang sangat mudah dan praktis.

Dengan bahan utama berupa tepung terigu, telur, gula, dan ragi instan saja sudah bisa membuat odading.

 

Baca Juga: RUMOR TRANSFER PERSIB HARI INI: Eks Bhayangkara FC Makin Merapat, Dibocorkan Pemain Timnas Indonesia

Namun, Sedikit berbeda, kali ini resep odading dari chef Devina Hermawan cukup simple karena tidak menggunakan ragi dan tidak perlu diuleni atau di proofing. Makanan yang satu ini cocok untuk teman minum kopi ataupun teh.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Devina Hermawan pada hari Jumat 12 Mei 2023. Inilah resep Odading untuk 24 pcs ala Devina Hermawan yang bisa kamu coba di rumah:

Bahan:

280 gr tepung terigu protein sedang

 

Baca Juga: CATAT! Resep Egg Korma Gulai Telur Istimewa Khas India ala Devina Hermawan Rasanya Gurih Banget

1 ¼ sdt baking powder

½ sdt baking soda

1 butir telur

110 gr susu cair

20 ml minyak

4 ½ sdm gula

 

Baca Juga: BERITA POPULER HARI INI: Rumor Putu Gede ke Persib Kian Kencang Usai Keluar dari Bhayangkara FC

½ sdt garam

1 sdm susu bubuk

20 gr wijen putih

Minyak goreng secukupnya

Langkah:

1. Campurkan susu cair, gula, dan telur lalu aduk hingga gula larut kemudian tambahkan minyak

Baca Juga: Dadang Supriatna Senang, Pemkab Bandung Raih Opini WTP ke 7 dari BPK

2. Campurkan tepung terigu, susu bubuk, garam, baking soda, dan baking powder ke dalam mangkuk lalu aduk menggunakan sumpit kemudian tuang bahan cair sedikit demi sedikit sambil terus diaduk menggunakan sumpit hingga membentuk adonan

3. Uleni adonan menggunakan tangan hingga permukaannya halus tetapi tidak perlu sampai kalis lalu istirahatkan 2 jam di suhu ruang dengan ditutup cling wrap / lap bersih kemudian simpan semalaman di dalam lemari es

 

4. Lumuri talenan, rolling pin, dan tangan dengan minyak lalu tuang adonan dan pipihkan adonan memanjang dengan ketebalan 1 cm, semprotkan atau oles dengan sedikit air di permukaannya lalu taburi dengan wijen kemudian tipiskan lagi adonan ± 0,5 cm dan potong-potong ± 4 x 6 cm atau sesuai selera

Baca Juga: Wajib Coba! Inilah Resep Udang Goreng Bawang Khas Bali yang Gurih dan Pedas Sambal Embe ala Devina Hermawan

5. Panaskan minyak dengan api sedang lalu masukkan odading kemudian aduk-aduk supaya mengembang dan goreng hingga coklat keemasan, tiriskan

6. Odading siap disajikan.

Demikian itulah resep Odading ala Devina Hermawan. Selamat mencoba dan salam masak-masak. (NoliJuniar/JobTraining)***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah