Modal Rp68 Ribu Bisa Jadi Ide Jualan, Ini Resep Ximilu, Sop Buah Asal Hongkong yang Cocok Untuk Takjil

- 8 April 2023, 17:45 WIB
Modal Rp68 Ribu Bisa Jadi Ide Jualan, Ini Resep Ximilu, Sop Buah Asal Hongkong yang Cocok Untuk Takjil
Modal Rp68 Ribu Bisa Jadi Ide Jualan, Ini Resep Ximilu, Sop Buah Asal Hongkong yang Cocok Untuk Takjil /Youtube Dapur Mamaci Memasak

MAPAY BANDUNG – Inilah resep Ximilu, sop buah asal Hongkong yang cocok untuk menu takjil di bulan puasa.

Ximilu sop buah merupakan minuman khas dari Hongkong. Bahan utama yang digunakan adalah buah-buahan, mirip sekali dengan es buah atau sop buah, namun bedanya ini tidak menggunakan susu kental manis atau santan.

Untuk rasanya segar, manisnya pas dan enak. Minuman ini cocok sekali dihidangkan pada saat cuaca sedang panas atau pada saat berbuka puasa.

 

Kali ini Mama Ci akan membagikan resep Ximilu Sop Buah asal Hongkong yang terkenal dan telah disesuaikan dengan selera orang Indonesia.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Film Bertema Islami Penuh Inspirasi yang Cocok untuk Ngabuburit di Bulan Ramadhan

Olahan minuman satu ini dilengkapi dengan kuah creamy yang lumer dan buah buahan yang segar yang pastinya cocok untuk menu takjil berbuka.

Dengan satu resep ini kamu akan mendapatkan 10 Cup Ximilu Sop Buah dengan ukuran cupnya 300 ml. Kisaran harga jualnya Rp13.500 s/d Rp15.000,- sudah termasuk cup. Ximilu Sop Buah ini bisa disimpan di kulkas dan tahan 3 hari.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Dapur Mama Ci Memasak Minggu 2 April 2023, berikut resepnya yang bisa ditiru dan dibuat sendiri di rumah.

Baca Juga: Ridwan Kamil Datangi Rumah Abah Jajang yang Viral di Cianjur Langsung Dibuat Takjub: Million Dollar View

Bahan Kuah Susu

 

- 150 g Gula pasir= Rp1.893

- 30 g Bubuk krimer (fibercreme)= 3.030

- 500 ml Susu cair full cream (diamond)= Rp7.750

- 500 ml air putih


Bahan Nutrijel Melon (di serut)

- 15 g Nutrijel Melon= Rp4.500

- 500 ml air

- 100 g Gula pasir= Rp1.250

Baca Juga: Cemilan Berbuka Puasa Kekinian, Ini Resep Risol Bihun Kampung Home Made Ala Devina Hermawan


Bahan Isian Buahnya

- 4 Buah Jeruk Shantang Daun= Rp15.000

- 1 Buah Apel= Rp5.000

- 150 g Anggur Globe Red= Rp10.909

- 200 g Nata De Coco tanpa air= Rp3.000 ( sebaiknya pakai yg kotak ya )

- 10 buah Leci Kaleng= Rp16.000 (merk Naraya)

- 1 sdm Biji selasih rendam air hangat= Rp500

TOTAL= Rp68.832,-

Baca Juga: Waktu Adzan Maghrib Jakarta Hari Ini Sabtu 8 April 2023 Lengkap dengan Doa Buka Puasa

Cara pembuatan

 

1. Siapkan gula pasir 150 gram, 30 gram bubuk Creamer, susu cair full cream 500 ml, air putih 500 ml dan masukkan ke panci kemudian aduk sebentar.

2. Setelah itu masak sampai mendidih sambil diaduk terus. Setelah mendidih segera angkat.

3. Siapkan jeruk, apel, anggur dan Nata the coco.

4. Kupas jeruk dan masukkan 4 buah, apel yang dipotong kotak kotak, buah anggur yang sudah dibelah dua kemudian nata de coco satu sendok makan

5. Masukan Nutrijell melon yang sudah diserut satu sendok makan, biji selasih 1 sendok makan yang sudah direndam dengan air hangat terakhir masukkan kuah susunya 120 ML pada cup.

6. Ximilu Sop Buah siap dihidangkan, lebih enak dalam keadaan dingin.

Demikian resep Ximilu Sop Buah yang bisa kamu coba, semoga bermanfaat.*** (Devi Fauziah Iftiyani/JOB Training)

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah