Jerawat Langsung Hilang dalam Seminggu hanya dengan Masker Pepaya, Simak Cara Membuatnya

- 14 Maret 2023, 14:45 WIB
Masker pepaya
Masker pepaya /bebeautiful.in/

MAPAY BANDUNG – Munculnya jerawat di wajah membuat seseorang jadi tidak percaya diri.

 

Agar jerawat bisa hilang bisa dilakukan dengan berbagai cara salah satunya menggunakan bahan alami yakni pepaya.

Salah satu cara menghilangkan jerawat dengan pepaya adalah dijadikan masker.

Baca Juga: Lirik Lagu Tak Bisa Memiliki yang Dipopulerkan Dygta

Pasalnya pepaya kaya kandungan vitamin dan sangat baik untuk kulit.

Sifat anti-inflamasi pada pepaya membantu mengobati jerawat dengan mengurangi kemerahan dan peradangan.

Selain itu pepaya juga bisa membantu kita untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dan agar terlihat awet muda.

 

Baca Juga: 5 Kesalahan Penggunaan Skincare yang Perlu Dihindari Agar Kulit Glowing di Hari Lebaran

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Woman Net pada hari Senin 13 Maret 2023, berikut inilah cara menghilangkan jerawat dalam 1 minggu dengan buah pepaya:

1. Pepaya dan madu

Selain dapat membantu membunuh bakteri penyebab jerawat, madu juga dapat membantu menjaga kelembaban kulit.

Caranya, kupas setengah bagian pepaya dan potong kecil-kecil, kemudian masukkan pepaya ke dalam blender dan tambahkan 2 sendok makan madu. lalu blender hingga halus.

Baca Juga: Resep Risol Mayo Gurih dan Creamy, Cocok Untuk Menu Takjil dan Ide Jualan Ramadhan 2023

Setelah selesai, oleskan seluruh wajah atau pada area tubuh yang berjerawat, kemudian diamkan antara 40-45 menit setelah itu angkat dan Cuci wajah dengan air biasa. Lakukan hal ini setiap hari untuk mendapatkan hasil yang terbaik.

 

2. Pepaya + cuka apel

Cuka sari apel membantu menyeimbangkan tingkat PH kulit dan bisa membantu mengobati peradangan pada kulit.

Baca Juga: 7 Keutamaan Puasa di Bulan Ramadhan, Salahsatunya Penghapus Dosa, Jangan Tinggalkan!

Dengan cara hancurkan pepaya yang sudah matang lalu tambahkan air dan cuka Sari apel dengan jumlah yang sama dan campur semua bahan hingga menjadi pasta yang halus.

Lalu ambil handuk lembut dan celupkan ke dalam air hangat kemudian peras air yang berlebih dan Letakkan handuk di wajah selama beberapa menit. oleskan pasta pepaya dan cuka Sari apel di bagian atas handuk secara merata dan tunggu sampai mengering. kemudian Cuci wajah menggunakan air normal dan keringkan.

3. Pepaya dan jeruk

Jeruk bermanfaat sebagai zat alami yang membantu mengendalikan kelebihan minyak yang diproduksi oleh kulit.

 

Baca Juga: Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023, Resep Coconut Milkshake ala Devina Hermawan, Pasti Untung! Catat Bahannya

Caranya, masukkan dua sendok pepaya yang sudah dilumatkan ke dalam blender dan tambahkan 1 sdm perasan air jeruk kemudian blender hingga menyatu dan tambahkan lagi perasan air jeruk.

Setelah itu, oleskan merata pada wajah dan area yang berjerawat biarkan selama 20 menit. Lalu bilas wajah setelah 20 menit.

Demikian itulah informasi mengenai buah pepaya yang bisa menghilangkan jerawat hanya dalam 1 minggu. Semoga bermanfaat. (NoliJuniar/JobTraining)***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x