Unik! Resep Es Campur Cake dengan Modal Murah untuk Bisnis Takjil Buka Puasa

- 7 Maret 2023, 16:00 WIB
Resep Es campur Cake Modal 90 Ribu, Fluffy, Wangi dan Gurih, Cocok untuk Dessert di Hari Lebaran
Resep Es campur Cake Modal 90 Ribu, Fluffy, Wangi dan Gurih, Cocok untuk Dessert di Hari Lebaran /Tangkapan layar Youtube/Devina Hermawan

 

MAPAY BANDUNG – Tidak perlu bingung lagi untuk menu jualan takjil, kamu bisa berjualan es campur dengan penyajian unik yang dijamin akan menarik pelanggan.

 

Es campur menjadi sajian yang khas ketika bulan puasa tiba. Es campur disajikan dengan memberi potongan-potongan buah, sirup dan susu kental manis pada es sehingga rasanya menyegarkan dan manis.

Berbeda dengan penyajian es campur pada umumnya, resep ala Devina Hermawan kali ini membuat es campur dalam bentuk cake yang unik, menarik dan terkesan mewah.

Baca Juga: Resep Sosis Homemade yang Bisa untuk 12 Orang Cocok untuk Ide Jualan Takjil saat Bulan Puasa

Resep ini bisa kamu jadikan sebagai ide bisnis untuk berjualan dengan modal hanya 90 ribu menghasilkan es campur yang lembut, gurih dan manis.

 

Sebagai rekomendasi, cake yang telah dipotong-potong sesuai porsi dapat dibungkus menggunakan plastik yang diberi cap atau menggunakan plastik mika agar semakin mempercantik kue yang akan kamu jual.

Dilansir MapayBandung.com dari Youtube Devina Hermawan pada 7 Maret 2023, berikut resep Es Campur Cake untuk bisnis takjil buka puasa.

Baca Juga: 7 Hal yang Harus Dihindari Saat Menstruasi, Wanita Wajib Tahu

Bahan 1:

  • 6 butir kuning telur
  • 60 gr gula pasir
  • 40 gr santan
  • 80 ml minyak
  • 100 ml air
  • 185 gr tepung terigu protein sedang
  • 6 gr baking powder
  • ¾ sdt garam

Bahan 2:

  • 6 butir putih telur
  • 100 gr gula pasir
  • ½ sdt cream of tartar atau 1 sdt lemon juice (opsional)

Pelengkap:

  • Perisa sesuai selera (cocopandan / pandan / pisang)
  • Pewarna kuning
  • Air Gula

 

Baca Juga: Dijamin Laku! Inilah Resep Martabak Sosis Mozzarella ala Rudy Choirudin untuk Ide Jualan Takjil

Vla bubur sumsum:

  • 350 ml air kelapa / air
  • ½ sdt garam
  • 250 ml santan
  • 3 lembar daun pandan
  • 1 butir telur
  • 80 gr gula
  • 35 gr tepung maizena
  • 50 gr tepung beras

Frosting:

  • 200 gr Haan Wippy Cream
  • 150 ml santan
  • 350 ml air es
  • ⅓ sdt garam

Topping:

  • Kelapa muda
  • Sagu mutiara
  • Nangka
  • Melon / alpukat

Baca Juga: Dijamin Laku! Inilah Resep Martabak Sosis Mozzarella ala Rudy Choirudin untuk Ide Jualan Takjil

Langkah:

1. Untuk adonan kuning telur, siapkan wadah, campurkan telur, gula, minyak, santan, dan air, aduk rata, lalu masukkan tepung terigu, garam, dan baking powder yang sudah diayak, aduk kembali.

2. Untuk meringue, kocok putih telur, gula, dan cream of tartar, kocok hingga membentuk lengkungan seperti paruh burung.

3. Ambil sedikit meringue, campurkan ke dalam adonan kuning telur, aduk perlahan, lalu masukkan ke dalam adonan putih telur, aduk rata.

4. Pisahkan adonan ke dalam wadah menjadi 3 bagian, masukkan perisa pandan dan cocopandan ke dalam dua wadah, aduk rata, lalu tambahkan sedikit pewarna kuning ke dalam adonan cocopandan, aduk kembali.

5. Masukkan adonan ke dalam loyang diameter 17 cm, panggang dengan suhu 175 derajat selama 25-30 menit.

Baca Juga: Untung Besar! Cukup Modal Rp75 Ribu Resep Snow Skin Mooncake Cocok Jadi Ide Jualan Takjil Puasa

 

6. Untuk vla bubur sumsum, panaskan wajan, masukkan santan, air kelapa, dan daun pandan, aduk.

7. Di wadah terpisah, campurkan telur, gula, tepung maizena, dan tepung beras, aduk rata, lalu tuang adonan yang telah dimasak, aduk kembali.

8. Setelah tercampur, masak kembali hingga matang dan mengental, lalu masukkan ke dalam wadah, tutup dengan plastik wrap, aduk kembali ketika sudah dingin.

9. Untuk frosting, campurkan Haan Wippy Cream dengan air es, kocok hingga mengembang, lalu tambahkan santan, kocok kembali hingga tercampur rata.

10. Bagi menjadi 3 bagian, masukkan perisa pandan dan cocopandan ke dalam wadah, aduk rata.

11. Siapkan meja putar dan tatakan untuk kue, beri sedikit krim letakkan kue di atasnya, lalu tambahkan air gula, ratakan.

Baca Juga: Ide Jualan Takjil Pudding Kekinian Dengan Modal Kecil, Ini Resep Choco Lava Pudding

12. Oleskan vla bubur sumsum, ratakan, lalu tambahkan topping kelapa muda dan Nangka.

13. Untuk lapisan kedua, lapisi vla bubur sumsum untuk bagian bawah kue, masukkan air gula, vla bubur sum-sum, lalu topping sagu mutiara dan melon.

14. Untuk lapisan paling atas, olesi dengan vla bubur sum-sum dan air gula, masukkan frosting cream, ratakan dengan spatula.

15. Tambahkan cream yang sudah dimasukkan ke dalam piping bag di bagian sisi kue, ratakan, bentuk corak dengan spatula, lalu beri topping di atas kue.

16. Diamkan kue di kulkas selama 3 sampai 24 jam.

Demikian resep es campur cake ala Devina Hermawan yang bisa kamu buat di rumah sebagai ide jualan di bulan puasa nanti. Selamat mencoba.*** (Adelia Yunika Khoolidiyyah/Job Training)

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x