Mudah Mengantuk Setelah Makan? Itu Karena Tubuh Kurang Hal Ini, dr. Zaidul Akbar Beri Jalan Keluarnya

- 31 Mei 2022, 19:15 WIB
dr. Zaidul Akbar jelaskan sebab dan hal yang harus dilakukan jika mengantuk setelah makan.
dr. Zaidul Akbar jelaskan sebab dan hal yang harus dilakukan jika mengantuk setelah makan. /Tangkapan layar kanal YouTube/dr. Zaidul Akbar Official.

MAPAY BANDUNG - Sebagian orang tentunya pernah merasakan mengantuk setelah makan.

Menurut Penggagas Juru Sehat Rasulullah, dr. Zaidul Akbar jika mengantuk setelah makan itu merupakan ciri bahwa tubuh kita kekurangan enzim.

“Jika seseorang kekurangan enzim ciri-ciri yang paling gampang dikenali adalah mudah mengantuk setelah makan,” ungkap dr. Zaidul Akbar, seperti yang dikutip MapayBandung.com dari kanal Youtube Segimoe pada Selasa 31 Mei 2022.

Dokter Zaidul Akbar menyarankan agar tidak mudah mengantuk setelah makan sebaiknya kurangi atau bahkan hindari beberapa jenis makanan ini.

Baca Juga: Kasih Tahu Emak-Emak, Jangan Jajan Sosis Bakar Tiap Hari, Bahaya! dr. Zaidul Akbar Ungkap Dampak Mengerikan

Jenis makanan yang di maksud adalah nasi putih, tepung dan juga gula pasir.

Menurut praktisi herbal tersebut 3 jenis makanan di atas dapat menguras enzim yang berada dalam tubuh kita.

Bukan hanya mengurangi 3 jenis makanan tersebut, dokter Zaidul Akbar juga menyarankan untuk lebih sering mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan serta rempah dan rimpang seperti jahe, serai, daun salam dan lain-lain.

Mengkonsumsi jenis sayur, buah, hingga rempah dan rimpang tentunya untuk membuat tubuh lebih sehat dan bugar.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x