Inilah Manfaat Luar Biasa Jika Berjemur di Bawah Sinar Matahari Kata dr. Saddam Ismail

- 12 Mei 2022, 18:15 WIB
Ilustrasi. Dokter yang juga healthy vlogger dr. Saddam Ismail mengungkap manfaat luar biasa dari berjemur di bawah sinar matahari, simak penjelasannya.
Ilustrasi. Dokter yang juga healthy vlogger dr. Saddam Ismail mengungkap manfaat luar biasa dari berjemur di bawah sinar matahari, simak penjelasannya. /Pixabay.com/pasja1000

Untuk mendapatkan vitamin D dari sinar matahari tersebut, maka bisa berjemur di sekitar pukul 08.00 sampai dengan 10.00.

Berikutnya manfaat yang kedua adalah menjaga kesehatan tulang, karena selain bisa meningkatkan imun, vitamin D juga berguna untuk tulang.

Vitamin D yang dihasilkan sinar matahari tersebut akan membantu penyerapan kalsium dan bermanfaat untuk kekuatan otot.

Jadi apabila tubuh sering mengalami nyeri otot atau persendian, disarankan untuk rajin berjemur di bawah sinar matahari pagi.

Manfaat yang terakhir dari berjemur di bawah sinar matahari yaitu dapat meningkatkan kualitas tidur.

Baca Juga: Perkuat Distribusi, CCEP Indonesia Gunakan Corporate Billing Management BRI

Karena menurut dr. Saddam Ismail, apabila rutin berjemur selama 5 hari berturut turut, pada pukul 08:00-10:00 maka dapat membantu ritme sirkadian tubuh.

"Sehingga bisa memberikan tubuh, kapan harus meningkatkan dan menurunkan melatonin," tutur dr. Saddam Ismail.

Melatonin ini merupakan hormon yang penting untuk membantu tidur, dan hormon ini baru akan diproduksi saat gelap dan menghasilkan rasa kantuk 2 jam setelah matahari terbenam.***

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x