dr. Ema Ungkapkan 5 Efek Buruk Susu Sapi Bagi Wanita, Salah Satunya Bisa Menurunkan Kesuburan

- 10 Maret 2022, 11:45 WIB
Manfaat Susu Sapi Murni jika Dikonsumsi Secara Rutin, Salah Satunya Tingkatkan Imunitas Tubuh.*
Manfaat Susu Sapi Murni jika Dikonsumsi Secara Rutin, Salah Satunya Tingkatkan Imunitas Tubuh.* /Pexels/Alex Green

MAPAY BANDUNG - Selain menyehatkan, ternyata susu sapi memiliki efek yang kurang baik untuk kesehatan wanita.

Hali ini diungkapkan oleh dokter yang juga seorang healthy vlogger, dr. Ema Surya Pertiwi.

dr. Ema Surya Pertiwi menyebutkan bahwa susu sapi tidak baik untuk kesehatan wanita begitupun dengan produk turunanya seperti keju, yoghurt, ice cream dan produk turunan lainnya.

Baca Juga: Jangan Ikuti Pesugihan Dewi Lanjar, Begini Kondisi Mengenaskan Pelaku hingga Dijadikan Budak Istana Gaib

“Namun ternyata jika wanita mengkonsumsi susu sapi bisa menyebabkan beberapa masalah kesehatan,” ujar dr. Ema, seperti yang MapayBandung.com kutip melalui kanal video Youtube Emasuperr pada Kamis 9 Maret 2022.

Lebih lanjut, adapun efek kurang baik mengkonsumsi susu sapi bagi kesehatan wanita adalah sebagai berikut:

1. Menurunkan kesuburan wanita

Menurut dr. Ema, wanita yang rutin mengkonsumsi susu sapi rendah lemak atau susu skim lebih dari dua kali seminggu atau bahkan lebih sehingga bisa menurunkan kesuburan.

Baca Juga: Cara Mudah Mengetahui Orang yang Diduga Memelihara Tuyul, Cukup Kepalkan Tangan, Jika ini Terjadi Waspadalah

Baca Juga: Bukan Tuyul Botak, Ini 2 Jenis Tuyul yang Paling Sakti Menurut Pakar Supranatural dan Indigo

Semua itu dikarenakan susu rendah lemak atau susu skim meningkatkan infertilitas pada tahap ovulasi pada wanita.

Proses skim atau menghilangkan lemak pada susu sapi dapat memecahkan hormon esterogen dan progesterone yang terikat pada susu sapi.

Sehingga menyisakan hormon androgenic atau hormon testosterone yang dapat menurunkan kesuburan pada wanita.

Baca Juga: Minuman dari Bahan Ini Ampuh Kendalikan Gula Darah Kata dr. Zaidul Akbar, Penderita Diabetes Harus Tahu!

2. Susu sapi bisa menyebabkan nyeri saat haid

Susu sapi dapat menyebabkan rasa nyeri saat haid, terutama bila mengandung protein kasein A1.

Protein pada susu sapi sendiri terbagi menjadi dua yakni protein kasein A1 yang dihasilkan oleh sapi biasa dan protein kasein A2 yang dihasilkan oleh sapi jersey, domba maupun kambing.

Protein kasein A1 sendiri bisa berubah dalam usus menjadi BCM7 dimana BCM7 ini bisa merangsang sitokin inflamasi, histamin dan sel mast yang merangsang nyeri saat menstruasi.

Baca Juga: Bukan Pelihara Tuyul, Begini Cara Agar mendapat Rezeki yang Halal Kata Buya Yahya

3. Menimbulkan jerawat

Ketika tubuh mencerna susu sapi maka akan menghasilkan hormon yang mirip insulin yaitu hormone IGF-1.

Yang dimana hormon tersebut dapat merangsang tumbuhnya jerawat. Selain itu terkadang hormon pada susu sapi itu membingungkan sistem endokrin kita yang dimana hal tersebut bisa menyebabkan proses inflamasi dan menandakan adanya jerawat.

Baca Juga: Bisa Menggerus Ginjal, dr. Zaidul Akbar Sarankan Jangan Minum Saat Sedang Lakukan Hal Ini

4. Menyebabkan osteoporosis

Wanita yang mengkonsumsi susu sapi lebih dari 4 gelas setiap hari hal tersebut dapat meningkatkan risiko terkena patah tulang atau osteoporosis.

Ini semua dikarenakan gula dalam susu bisa mengurangi penyerapan kalsium sehingga menyebabkan osteoporosis pada wanita.

Baca Juga: Kisah Nyata: Anak ini Tega Jadikan Ayah, Ibu dan Adiknya Tumbal Pesugihan Siluman Ular, Jangan Diikuti

5. Menyebabkan kanker

“Produk susu yang mengandung gula dan kelebihan kalsium serta protein pada susu terbukti dapat meningkatkan risiko kanker, terutama kanker ovarium pada wanita. Oleh karena itu tidak disarankan mengkonsumsi susu sapi dengan jumlah yang berlebihan minimal 1 gelas setiap hari,” kata dr. Ema.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah