Mampu Perbaiki Hormon, hingga Pencernaan dan Imunitas Kuat, Inilah 7 Resep Rimpang ala dr. Zaidul Akbar

- 16 Februari 2022, 11:15 WIB
Seorang dokter sekaligus pendakwah dr. Zaidul Akbar, kali ini akan memberikan banyak resep minuman sehat, yang terbuat dari rimpang.
Seorang dokter sekaligus pendakwah dr. Zaidul Akbar, kali ini akan memberikan banyak resep minuman sehat, yang terbuat dari rimpang. /YouTube dr. Zaidul Akbar Official



MAPAY BANDUNG - Seorang dokter sekaligus pendakwah dr. Zaidul Akbar, kali ini akan memberikan banyak resep minuman sehat, yang terbuat dari rimpang.

Di antara banyaknya manfaat, resep-resep rimpang ini juga disebut mampu memperbaiki hormon, hingga menguatkan sistem pencernaan dan imunitas.

Simak dan catat resep minuman sehat rimpang, yang akan diberikan oleh dr. Zaidul Akbar berikut ini.

Baca Juga: Recomended! Lakukan Cara Mudah Ini Untuk Hilangkan Gelambir di Paha dan Betis Kata dr. Zaidul Akbar

Bahkan, dr. Zaidul Akbar juga mengajak masyarakat, untuk menantang diri agar mengkonsumsi rimpang ini selama 7 hari.

"Berani coba? Tujuh hari saja tantang diri sendiri untuk konsumsi minuman rimpang, efeknya luar biasa. Manfaat dari satu resep rimpang saja gak main-main. Gimana tujuh hari berturut-turut minum rimpang," tutur dr. Zaidul Akbar.

Seperti dilansir MapayBandung.com dari Instagram @kampusmadu, Rabu 16 Februari 2022, ada 7 resep rimpang, yang bisa dicoba di rumah.

Baca Juga: Innalillahi Dorce Gamalama Meninggal Dunia Hari Ini

Baca Juga: Begini Cara Minum Madu Yang Benar Agar Manfaatnya Terasa Kata dr. Zaidul Akbar

1. Resep memperbaiki hormon

Bahan-bahan:

- Jahe 1 ruas
- Kunyit 1 ruas
- Jeruk nipis 2 sdm
- Madu secukupnya
- Air panas 300 ml.

Baca Juga: Makanan dan Minuman Ini Ampuh Menahan Rasa Lapar Kata dr. Zaidul Akbar, Buruan Coba

2. Resep kesehatan otot dan sendi

Bahan-bahan:

- Serai 2-3 batang
- Jeruk nipis 1 buah
- Madu secukupnya
- Air 300 ml.

3. Ramuan meningkatkan daya tahan tubuh

Bahan-bahan:

- Lemon 1 buah
- Kurma 5-7 butir
- Jahe 1 ruas
- Air 600 ml.

Baca Juga: Punya Mental Melihat Hantu Langsung ? Cobain Menyisir Rambut di Waktu ini!

"Kalau yang ini dibuat jadi infused water, semua bahan dimasukkan ke dalam botol yang sudah berisi air. Diamkan selama 6 jam, baru bisa diminum," kata dr. Zaidul Akbar.

4. Resep mengatasi pencernaan

Bahan-bahan:

- Jahe 1 ruas
- Daun pandan secukupnya
- Madu 1-2 sdm
- Air panas 450 ml.

Baca Juga: Persib Ditahan Imbang PSIS Semarang, Robert Soroti Mentalitas Pemain

Baca Juga: Inilah Tips Mencegah Mata Minus dan Sakit Mata Akibat Radiasi Saat WFH Ala dr. Zaidul Akbar

5. Resep mengatasi pencernaan

Bahan-bahan:

- Jeruk nipis 1 buah
- Madu 1 sdm
- Garam himalaya 1/4 sdt
- Air panas 300 ml.

6. Resep kesehatan otot dan sendi

Bahan-bahan:

- Kayu manis 1 batang
- Cengkeh 5 biji
- Jeruk nipis 1/2 buah
- Madu secukupnya
- Air putih secukupnya.

Baca Juga: Australia Negara Pertama yang Dapat Suntikan Ekspor Fortuner dari Indonesia

7. Resep melancarkan buang air besar

Bahan-bahan:

- Kayu secang 5 lembar
- Jahe 1 ruas
- Daun pandan
- Kapulaga
- Ketumbar
- Air panas 350 ml.

Baca Juga: Serius Mau Lihat Hantu? Cobain Tidur dengan Cara Seperti ini, Serem Banget

"Semua resep ini cara buatnya direbus bisa, di seduh juga bisa. Kecuali, yang infused water tadi ya," katanya.

Lebih lanjut dr. Zaidul Akbar menyebutkan, keberadaan rempah dan rimpang, sudah semestinya dimanfaatkan oleh masyarakat.

Sebab, rempah dan rimpang ini mempunyai khasiat yang luar biasa, apabila dikonsumsi secara teratur.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah