Sendi Terasa Kaku hingga Gerak Jadi Terbatas? Itu Tanda Rematik, Atasi dengan Cara Ini Kata dr. Zaidul Akbar

- 10 Februari 2022, 06:45 WIB
Kenali Gejala Rematik yang Harus Diwaspadai
Kenali Gejala Rematik yang Harus Diwaspadai /PIXABAY

Cara yang akan disebutkan oleh dr. Zaidul Akbar kali ini, yaitu dengan mengkonsumsi beberapa bahan makanan sehat.

"Rutinkan konsumsi saja jahe, teh hijau dan bawang putih. Ketiganya punya efek untuk meringankan nyeri yang diakibatkan oleh rematik," ucap dia.

Jahe diungkapkan dr. Zaidul Akbar, dapat meredakan gejala radang sendi dengan cara menekan senyawa-senyawa yang memciu rasa sakit dan peradangan.

Baca Juga: Kolesterol dan Darah Tinggi Auto Sembuh, Segera Konsumsi Minuman Segar Ini kata dr. Zaidul Akbar

Sedangkan teh hijau, kaya akan polifenol yang merupakan antioksidan, dan dapat membantu menurunkan peradangan dan nyeri sendi, yang disebabkan oleh rematik.

"Senyawa aktif dalam teh hijau juga dapat mengubah respon tidak normal, pada sistem imun tubuh penderita rematik. Sehingga, dapat mengurangi derajat keparahan penyakit," katanya.

Bawang putih juga telah terbukti ampuh dalam mengatasi radang sendi. Sehingga, dapat dimanfaatkan sebagai obat rematik alami, misalnya pada rhematoid arthritis atau osteoarthritis.

"Rempah dengan aroma khas ini (bawang putih) memiliki efek anti radang, dengan cara menghambat produksi zat sitokin yang dapat memicu reaksi radang," tambahnya.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah