Catat! Resep Ginjal Sehat dan Detoks Racun ala dr. Zaidul Akbar yang Mudah Dilakukan

- 21 November 2021, 20:02 WIB
Pemanis yang aman bagi penderita diabetes menurut dr. Zaidul Akbar
Pemanis yang aman bagi penderita diabetes menurut dr. Zaidul Akbar /Tangkap layar kanal Youtube Zaidul Akbar Official

 

MAPAY BANDUNG – Dokter dan penulis buku Resep Sehat Jurus Sehat Rasulullah (JSR) dr. Zaidul Akbar membagikan resep ginjal sehat dan detoks racun secara alami.

Ginjal adalah salah satu organ penting dalam tubuh yang berperan untuk menyeimbangkan cairan tubuh, mengeluarkan sisa-sisa racun dari dalam darah, serta membantu pembentukan sel darah merah.

Untuk menjaga kesehatan ginjal diharuskan untuk menjaga berat batan, kurangi makanan mengandung gula dan garam, serta yang terpenting haruslah rajin berolahraga.

Baca Juga: Manjur! Minyak Ini Bisa Menjadi Obat Sakit Gigi, Begini Caranya Kata dr. Zaidul Akbar

Beberapa cara membersihkan ginjal secara alami dapat dilakukan agar organ ini tetap berfungsi optimal dalam menjalankan tugasnya.

Detoks untuk membersihkan ginjal dapat dilakukan dengan bahan-bahan alami yang berasal dari alam.

Bahan-bahan ini diyakini dapat membantu mengeluarkan racun serta logam berat dalam darah.

Baca Juga: Jangan Tertipu! Ini 4 Ritual Pesugihan Putih Tanpa Tumbal Berkedok Agama yang Harus Dihindari

Dilansir MapayBandung.com dari buku Resep Sehat JSR karya dr. Zaidul Akbar, berikut ini resep detoks dan bersih ginjal oleh dr. Zaidul Akbar.

Bahan:

- 300 ml air

- Akar alang-alang dan serai (gunakan perbandingan 3:1. Jika akar alang-alang 10gr maka serai 3gr)

Cara membuat:

- Serai digeprek, kemudian rebus semua bahan hingga mendidih. Tunggu sampai hangat.

- Saring rebusan akar alang-alang dan serai tersebut.

- Tambahkan madu sesuai selera kemudian minum secara rutin.

Baca Juga: Satu Unit Mobil Terbakar di Tol Cipularang Arah Bandung, Pengemudi Sebut Terjadi Setelah Mesinnya Mati

Penting: Disarankan penderita darah rendah tidak minum ramuan herbal ini.

Bagaimana? Sangat mudah kan. Detoks alami membersihkan ginjal dapat dilakukan dengan herbal diatas yang mampu mengeluarkan racun dari tubuh serta meningkatkan kesehatan ginjal.

Cintai ginjal anda sebelum terlambat. Semoga cepat sembuh.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x