6 Tips Agar Hamil Anak Laki-laki, Nomor 3 Penting Diperhatikan

- 23 Oktober 2021, 20:47 WIB
11 makanan ini tidak boleh dikonsumsi oleh Ibu hamil, Anda wajib mengetahuinya, salah satunya adalah ikan yang tinggi merkuri.
11 makanan ini tidak boleh dikonsumsi oleh Ibu hamil, Anda wajib mengetahuinya, salah satunya adalah ikan yang tinggi merkuri. /Pixabay/StockSnap

MAPAY BANDUNG - Secara medis ternyata ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar berkemungkinan besar mendapatkan kehamilan berjenis kelamin laki-laki.

Bagi pasangan suami istri yang menginginkan keturunan anak laki-laki ternyata bisa direncanakan sejak awal.

Bidan Citra Dewi menjelaskan hal itu di kanal Youtube Curhat Bidan TV yang dikutip MapayBandung.com, Sabtu 23 Oktober 2021.

“Hal ini ditentukan dengan jenis kromosom sel spermatozoa yang membuahi sel telur, sel spermatozoa terdiri dari kromosom x perempuan dan kromosom y laki-laki. Apabila kromosom x yang lebih dahulu membuahi sel telur, maka akan terjadi kehamilan dengan jenis kelamin perempuan, tetapi apabila kromosom y yang terlebih dahulu membuahi sel telur, maka akan terjadi kehamilan dengan jenis kelamin laki-laki,” ujar Bidan Citra Dewi.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ungkap Kunci Sukses Dunia Akhirat: Segera Lakukan Ini Saat Menerima Takdir

Bidan Citra Dewi, membagikan 6 tips untuk pasangan agar mendapatkan kehamilan dengan jenis kelamin anak laki-laki, yaitu:

1. Penetrasi yang dalam

Penting bagi pasangan suami istri untuk melakukan penetrasi dan ejakulasi yang dalam saat melakukan hubungan seksual agar mendapatkan jenis kelamin laki-laki.

Hal ini didasari karena kromosom y memiliki kecepatan berenang daripada kromosom x tetapi memiliki nyawa yang lebih singkat atau sebentar.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x