Ide Jualan Ramadhan 2024, Resep Pangsit Mie Bakso Dijamin Laris Manis

4 Maret 2024, 12:00 WIB
Berikut ide jualan Ramadhan 2024, resep membuat pangsit mie bakso yang enak dan menggugah selera, dijamin laris manis tanjung kimpul. /Youtube Alifah Ket

 

 

BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM – Sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan, ini dia momen yang tepat untuk berjualan. Semua orang pasti akan ikut berburu takjil untuk berbuka puasa, tak jarang orang-orang lebih tertarik dengan makanan ringan dibanding dengan makanan berat.

Kali ini MapayBandung.com akan membagikan resep “pangsit mie bakso,”. Walaupun pangsit, siapa bilang bahan-bahannya mahal? Justru cemilan ini bisa dijual dengan harga murah. Karena harga yang murah dan rasanya enak, jajanan ini pasti akan laris pada bulan Ramadhan.

Baca Juga: Resep Es Nona Manis Segar, Ide Jualan Takjil Ramadhan 2024

Tekstur pangsit yang renyah, rasa mie dan bakso yang gurih serta harga yang murah, dijamin laris manis dan bikin cepat untung. Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Alifah Ket, ini dia cara membuat dan bahan-bahannya.

Bahan-bahan

  • 4 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 10 cabe merah
  • 4 cabe rawit
  • 1 bungkus mie burung dara
  • ½ sdt gula pasir
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • ½ sdt garam
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus sambal
  • 1 butir telur
  • 28 pcs kulit pangsit
  • 6 pcs bakso

Baca Juga: Bukan Sosok Sembarangan Pria Ini Disebut Maju di Pilgub Jabar 2024, Sudah Beri Kode Lewat Instagram

Cara Membuat:

1. Potong bawang merah, bawang putih, dan cabe merah

2. Jika sudah dipotong, tambahkan cabe rawit dan air lalu blender semua bahan-bahan tersebut sampai halus

3. Rebus mie burung dara sampai matang.

4. Tumis bumbu yang sudah di blender lalu tambahkan gula pasir, kaldu bubuk, garam, kecap manis, dan saus sambal.

5. Tambahkan mie dan bakso yang sudah dipotong dadu lalu tumis sampai matang. Jika sudah matang, pindahkan ke piring lalu biarkan sampai dingin.

6. Siapkan kulit pangsit lalu isi dengan isian mie yang sudah ditumis bumbu sebelumnya.

7. Jangan lupa, siapkan lem pengerat pangsit dengan tepung terigu dicampur dengan air lalu oleskan di pinggir kulit pangsit.

Baca Juga: Parkir dan PKL Pasar Kordon Akan Segera Ditata Pemkot Bandung Biar Tidak Macet

8. Lipat pangsit berbentuk segitiga;

9. Setelah itu, siapkan tepung maizena dan air lalu aduk hingga merata di sebuah wadah lalu tambahkan 1 butir telur.

10. Celupkan pangsit yang sudah dilipat ke dalam telur;

11. Goreng di minyak panas dengan api sedang;

12. Angkat lalu tiriskan, pangmiso siap untuk dihidangkan dan dijual;

Itulag resep membuat pangsit mie bakso yang dijamin laris manis sebagai ide jualan Ramadhan 2024.***(Naufal Aditya Ramadhan/Magang)

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler