Ramuan Ini Bisa Atasi Sakit Kepala Akibat Menstruasi, Tips Herbal dr. Zaidul Akbar

24 Februari 2024, 19:30 WIB
12 Jenis Sakit Kepala yang Mungkin Anda Alami /Freepik/benzoix.

BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM - Dokter yang juga ahli herbal dr. Zaidul Akbar kali ini membagikan ramuan yang bisa mengatasi sakit kepala saat menstruasi.

Ramuan herbal ala dr. Zaidul Akbar ini sangat mudah untuk dibuat karena hanya menggunakan tiga macam bahan saja.

Selain itu, ramuan ini juga lebih aman dikonsumsi karena tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Angin Puting Beliung Terjang Kertasari Bandung, 16 Rumah Rusak

Seperti kita tahu, menstruasi yang dialami oleh wanita memang kerap menimbulkan berbagai rasa nyeri.

Rasa nyeri yang ditimbulkan akibat menstruasi terkadang bisa menyebar hingga ke bagian kepala.

Dikutip MapayBandung.com dari video di kanal YouTube Bisikan.com Sabtu 24 Februari 2024, dr. Zaidul Akbar mengungkap ramuan herbal yang berkhasiat atasi sakit kepala saat menstruasi.

Baca Juga: Unik! Flyover Baru Sepanjang 1,3 KM di Bandung Ini Dihiasi Ornamen Cantik, Ada Batik sampai Persib

Ramuan herbal tersebut terdiri dari jeruk nipis, madu, dan garam.

Agar khasiatnya lebih maksimal, dia menyarankan untuk menggunakan garam laut atau garam himalaya dalam campuran tersebut.

Pasalnya, dua jenis garam tersebut terkenal akan khasiatnya untuk membuka reaksi enzim di dalam tubuh.

"Dia bisa meng-unlock, dia bisa membuka berbagai macam reaksi enzimatis di dalam di dalam badan kita," kata dr. Zaidul Akbar.

Cara pengolahannya pun sangat mudah, dr. Zaidul Akbar menganjurkan untuk menjadikan tiga bahan tersebut minuman dengan menyeduhnya menggunakan air hangat.

Baca Juga: Bacaan Doa Nisfu Syaban Setelah Sholat Magrib Khusus Hari Sabtu 24 Februari 2024, Lengkap dengan Terjemahan

Dengan demikian, campuran tiga bahan tersebut berkhasiat untuk mengatasi sakit kepala dan sakit menstruasi.

"Itu insyaallah akan banyak sekali manfaatnya untuk mengurangi nyeri, sakit kepala, termasuk nyeri-nyeri mens," pungkas dr. Zaidul Akbar.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler