Jangan Dibuang Lagi! Ternyata Air Buah Ini Bisa Atasi Gula Darah Penderita Diabetes Kata dr. Zaidul Akbar

29 Agustus 2023, 16:30 WIB
Tak Hanya Kelapa Muda, Air Kelapa Tua Punya Segudang Manfaat Bagi Kesehatan, Ini Penjelasannya! /

MAPAY BANDUNG - Dalam sebuah ceramah dr. Zaidul Akbar pernah membahas bahan herbal yang ampuh atasi gula darah.

Menurut dr. Zaidul Akbar penderita gula darah tinggi dan diabetes mulai sekarang wajib rutin mengkonsumsi air kelapa tua.

dr. Zaidul Akbar menjelaskan air kelapa tua memang kerap dianggap sepele sehingga sebagian orang membuangnya.

 

Baca Juga: Catat! Ini 4 Kemampuan Dasar yang Wajib Dikuasai Wartawan Saat Meliput di Alam Bebas

Padahal air kelapa tua, kata dr. Zaidul Akbar memiliki manfaat luar biasa khususnya bago penderita gula darah tinggi dan diabetes.

"Semakin tua usia buah kelapa, maka jumlah kandungan air dan dagingnya pun akan semakin lengkap dan maksimal," tutur dr. Zaidul Akbar, yang dikutip MapayBandung.com dari Instagram @zaidulakbarresep, Selasa 29 Agustus 2023.

Lebih lanjut dr. Zaidul Akbar mengatakan, kandungan nutrisi dalam air kelapa tua sangat melimpah.

 

Baca Juga: Ridwan Kamil Tetapkan Bandung Raya Darurat Sampah hingga 24 September 2023

Setidaknya, buah kelapa tua mengandung zat gizi yang baik untuk tubuh seperti kalori, lemak, karbohidrat, potasium, protein, hingga vitamin C.

Kandungan zat gizi dalam buah kelapa tua dapat menurunkan tekanan darah tinggi, menjadi sumber antioksidan, dan dapat menurunkan gula darah.

Mampu meningkatkan kesehatan jantung, mencegah batu ginjal, dan mengatasi panas dalam, serta mengatasi konstipasi atau gangguan pencernaan.

"Lebih menarik lagi, kelapa ini kalau Anda ambil seperempatnya lalu Anda makan jadikan camilan, atau diparut lalu diambil santannya. Itu sangat baik dalam merontokan lemak-lemak dalam pembuluh darah,” kata dr. Zaidul Akbar.

 

Baca Juga: Pantas Saja Diberi Nama Cipaganti Bandung, Ternyata Begini Asal-usulnya

Kemudian, air kelapa tua juga bermanfaat bagi seseorang yang memiliki masalah jantung agar jantung dapat lebih kuat.

dr. Zaidul Akbar kemudian memberikan resep untuk mengkonsumsi air kelapa tua:

1. Rutinkan minum air kelapa tua sehari satu;

2. Makan 1/4 daging kelapa tua dalam bentuk parut, santan, atau dimakan langsung;

3. Untuk mengkonsumsi daging kelapa tersebut bisa satu kali atau dua kali sehari;

 

Baca Juga: Bacaan Doa Qunut Sholat Subuh Bahasa Arab, Latin dan Artinya

4. Untuk campuran santan bisa ditambahkan air atau madu lebih bagus;

5. Boleh juga ditambahkan dengan minum air tajin beras atau makan beras mentah yang ditumbuk lalu campur kelapa parut dan gula aren.

Demikian penjelasan dr. Zaidul Akbar tentang manfaat luar biasa dari air kelapa tua yang terkadang tidak terpakai. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler