Ide Jualan Praktis untuk Sambut Puasa! Inilah 3 Resep Kue Kering ala Devina Hermawan

3 Maret 2023, 20:00 WIB
Resep 3 kue kering dari 1 adonan /YouTube Devina Hermawan

 

MAPAY BANDUNG – Berikut ini resep kue kering ala chef Devina Hermawan yang bisa dijadikan sebagai ide jualan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.

Makanan ringan termasuk kue kering ini bisa jadi salah satu pilihan anda untuk dijajakan pada saat bulan puasa.

Dengan tekstur yang crunchy, kue kering ala chef Devina Hermawan ini pasti digemari oleh banyak orang. Biasanya kue ini menjadi cemilan di hari perayaan seperti, lebaran, natal, tahun baru, dan lain-lain.

Baca Juga: Resep Brown Sugar Boba Segar dan Nikmat ala Chef Devina Hermawan, Cocok Jadi Ide Jualan Saat Puasa

Kue kering ini berbahan dasar tepung dan kue ini juga memiliki daya tahan yang lama hal ini terjadi karena minimnya kadar air yang ada pada kue kering ini.

Karena hal itu, maka tak salah jika kue ini bisa jadi salah satu pilihan bagi anda untuk menjualnya kepada orang banyak.

Apalagi dengan hanya satu adonan saja, bisa jadi tiga jenis kue kering yakni nastar, palm cheese, dan cheese button.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Devina Hermawan pada hari Selasa 28 Februari 2023. Ia membagikan beberapa resep kue kering yang bisa kamu coba di rumah.

Baca Juga: Jarang yang Tahu! Ini Kepanjangan Nama Pasupati, Jembatan Ikonik di Bandung

Inilah resep tiga kue kering untuk 32 pcs:

Bahan adonan:

  • 135 gr margarin
  • 135 gr wijsman
  • 3 butir kuning telur
  • 70 gr keju edam / cheddar kering
  • 400 gr tepung terigu protein sedang (kalau mau lebih lumer pakai 365 gr saja)
  • 60 gr maizena
  • 50 gr susu bubuk
  • 6 gr baking powder
  • 70 gr gula halus

Pelengkap nastar (untuk ⅓ resep adonan):

  • 2 butir kuning telur
  • 1-2 sdm minyak
  • Selai nanas

Baca Juga: Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023, Cobain Resep Pastel Tahu Telur Puyuh Ala Chef Rudy Choiruddin

Pelengkap palm sugar cheese cookies (untuk ⅓ resep adonan):

  • 15 gr keju edam
  • 30 gr kacang mede, opsional
  • Gula palm

Pelengkap cheese button cookies (untuk ⅓ resep adonan):

  • 25 gr keju edam / cheddar kering

Untuk glazur icing:

  • 160 gr gula halus
  • 2 butir putih telur
  • 2 sdt air perasan lemon
  • 1 sdt perisa kopi
  • ⅛ sdt pasta coklat

Baca Juga: Jadwal Tayang Crash Course In Romance Episode 15 dan 16, Bagaimana Ending Drakor Jeon Do Yeon?

Langkah:

1. Kocok margarin, butter dengan gula halus sampai mengembang

2. Masukkan kuning telur satu persatu sambil dikocok

3. Masukkan bahan-bahan kering dan keju, aduk rata

4. Timbang adonan, lalu bagi menjadi 3 adonan

5. Lalu tutup adonan dengan cling wrap

6. Untuk nastar, bentuk persegi lalu potong kotak-kotak, lubangi kemudian isi 1 sendok teh selai nanas, tutup lalu bentuk bulat

7. Lanjutkan hingga adonan habis

Baca Juga: Ide Takjil dengan Modal Kecil, Ini Resep Tahu Pletok yang Gurih, Pedas dan Pastinya Bikin Nagih

8. Panggang dengan suhu 120-130 derajat selama 30 menit, lalu keluarkan dari oven dan olesi dengan campuran kuning telur dan minyak

9. Panggang kembali dengan suhu yang sama selama 20-30 menit

10. Untuk palm sugar cookies, tambahkan kacang mede dan keju parut, bentuk persegi lalu potong kotak-kotak

11. Masukkan ke dalam mangkuk yang berisi palm sugar, tekan sedikit adonan dengan jari

12. Panggang dengan suhu 120-130 derajat selama 50-70 menit

Baca Juga: Dijamin Laku! Ide Jualan Bakwan Krispi Khas Jepang Rekomendasi Devina Hermawan

13. Untuk cheese button cookies, tambahkan keju ke dalam adonan, gilas adonan yang sudah dialasi baking paper berbentuk persegi dengan tebal 3 mm

14. Potong adonan dengan ukuran 4 x 3 cm, lalu panggang dengan suhu 120-130 derajat selama 30 menit

15. Keluarkan dari oven, diamkan hingga dingin

16. Untuk topping glazur, kocok putih telur, air perasan lemon, dan gula halus sampai sedikit mengembang

17. Ambil sedikit adonan di mangkuk terpisah, lalu tuang perisa kopi dan pasta coklat, aduk rata

Baca Juga: Dijamin Laku! Ide Jualan Bakwan Krispi Khas Jepang Rekomendasi Devina Hermawan

18. Masukkan topping glazur ke dalam piping bag

19. Tuang glazur putih di atas cookies, ratakan

20. Kemudian tuang glazur coklat di atasnya, buat motif corak garis dengan tusuk sate

21. Pindahkan cookies yang telah diberi motif ke loyang yang sudah dialasi baking paper

22. Panggang kembali dengan suhu 130 derajat selama 30 menit

Itu dia 3 resep kue kering ala Devina Hermawan yang bisa kamu coba di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!***(Noli Juniar/Job Training)

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler