Kreasi Telur Goreng Ini Beda dari yang Lain, Rasanya Lebih Gurih dan Rempahnya Terasa, Wajib Coba!

10 November 2022, 19:15 WIB
Simak kreasi telur dadar rasa gulai, rasanya gurih dan rempahnya terasa. / Youtube Rudy dan Sahabat TV. /

 

MAPAY BANDUNG – Kreasi telur goreng yang satu ini wajib anda coba.

Rasanya gurih dan rempahnya lebih terasa, berbeda dengan olahan telur goreng pada umumnya, cocok dipadukan dengan nasi hangat.

Cara membuatnya cukup sederhana, mudah, dan tidak membutuhkan waktu banyak. Cukup 5 menit bisa langsung disantap.

Kreasi telur goreng yang satu ini cocok dijadikan menu sarapan kilat, anak dan suami pasti suka.

Baca Juga: Kumpulan Twibbon Hari Jomblo Sedunia, Desain Kece, Cocok Dibagikan di IG, Twitter, dan FB

Ingin segera mencobanya di rumah? Berikut resep telur dadar rasa gulai yang telah dirangkum MapayBandung.com dari kanal Youtube Rudy dan Sahabat TV, pada Kamis, 10 November 2022.

Bahan 1:

• 4 butir Telur Bebek
• 3 siung Bawang Putih, dihaluskan
• 3 batang Daun Bawang (bagian hijau saja), dirajang halus
• 1/2 sendok teh Garam
• 1 sendok teh Ladaku Merica Bubuk
• 75 g Daging Ayam Cincang

Bahan 2 (dilarutkan):

• 150 ml Air
• 1 saset Desaku Bubuk Gulai Padang
• 1 1/2 sdm Tepung Maizena

Baca Juga: Belum Ada Perdamaian! Kasus Dugaan Pelanggaran UU ITE yang Dilaporkan Dewi Perssik Jalan Terus

Bahan 3:

• 500 ml Minyak Goreng, untuk menggoreng 4 buah telur dadar

Cara Memasak:

1. Larutkan tepung maizena dan Desaku Bubuk Gulai Padang dengan air, sisihkan.

2. Campur telur, bawang putih, daun bawang, garam, Ladaku Merica Bubuk, ayam cincang dan larutan Desaku Gulai, aduk rata kemudian bagi adonan menjadi 4 bagian, sisihkan.

3. Panaskan minyak di dalam pan berdiameter 22 cm.

Baca Juga: Belum Ada Perdamaian! Kasus Dugaan Pelanggaran UU ITE yang Dilaporkan Dewi Perssik Jalan Terus

4. Tuang perlahan 1 bagian adonan ke dalam minyak panas. Masak dengan api besar hingga telur mulai berubah warna kemudian masak dengan api sedang.

5. Setelah adonan telur mulai mengering, balik telur dadar.

6. Masak telur dadar hingga matang, angkat dan tiriskan. Lakukan hingga semua adonan habis.

7. Hidangkan sebagai lauk ataupun lauk penyerta/ tambahan. *** (Rofi Arifianto/Job Training)

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler