Masalah Asam Lambung Bisa Diatasi dengan Melakukan 2 Cara Ini Kata dr. Zaidul Akbar

26 Maret 2022, 16:15 WIB
dr. Zaidul Akbar menjawab hubungan puasa dengan asam lambung. /Tangkapan layar YouTube.com/ Ghirah TV.

MAPAY BANDUNG - Dokter sekaligus penulis buku JSR, dr. Zaidul Akbar membagikan cara mudah untuk seseorang yang memiliki penyakit asam lambung.

dr. Zaidul Akbar mengungkapkan bahwa untuk mengobati penyakit asam lambung tidak mahal, hanya perlu bahan-bahan alami saja.

Adapun cara untuk mengatasi asam lambung yang disampaikan dr. Zaidul Akbar berikut ini menggunakan tepung Talbinah.

Baca Juga: Dea OnlyFans Ditetapkan Jadi Tersangka, Polda Metro Jaya: Nanti Ada Pelaku Lain

"Salah satu yang sarankan kepada orang yang mengalami asam lambung sebaiknya mengkonsumsi talbinah,"ujar dr. Zaidul Akbar dikutip MapayBandung.com dari kanal Youtubr dr. Zaidul Akbar Official pada Sabtu, 26 Maret 2022.

Berikut cara mengobati penyakit asam lambung ala dr. Zaidul Akbar :

1. Konsumsi Tepung Talbinah

Dalam penjelasannya, dr. Zaidul Akbar menyarankan bagi penderita asam lambung untuk mengkonsumsi makanan talbinah rasulullah atau tepung gandum.

Baca Juga: Herpes Dapat Mudah Diobati Dengan Resep Alami Dari dr. Zaidul Akbar Ini, Catat Resepnya

"Talbinah itu tepung gandum yang menenangkan," ujar dr. Zaidul Akbar.

Manfaat dari tepung talbinah sendiri adalah efektif mengatasi dan mengobati berbagai gangguan asam lambung termasuk gangguan organ tubuh lainnya.

2. Konsumsi Prebiotik

"Ada lagi saya sarankan penderita asam lambung untuk makan makanan prebiotik ditambahkan dengan rempah-rempah," ujar dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: Taylor Hawkins, Drummer Foo Fighter Tewas Sebelum Konser, Ini Kronologi Lengkapnya

Dari penjelasan dr. Zaidul Akbar, rempah-rempah yang digunakan untuk menyembuhkan masalah penyakit lambung adalah rempah yang sifatnya menghangatkan.

"rempah-rempah yang sifatnya anget ya seperti jahe, serai, daun pandan," kata dr. Zaidul Akbar.

Cara pembuatannya cukup mudah, siapkan bahan-bahan berikut:

- Jahe

- Serai

- Daun Pandan

- Madu

Baca Juga: Kemenag Siapkan 101 Titik Lokasi Rukyatul Hilal Saat Sidang Isbat Penentuan 1 Ramadhan 1443 H

Pertama, bersihkan rempah-rempah di atas, kemudian potong-potong dan dicampurkan dengan air putih, rebus hingga mendidih lalu tambahkan madu. Tunggu sampai hangat resep herbal untuk masalah lambung siap diminum.

Lebih lanjut, dr. Zaidul Akbar juga menyarankan untuk menghindari konsumsi tepung, minyak dan gula pasir karena dinilai tidak sehat.

"Tepung ya saya sarankan itu kurang sehat pada orang yang memiliki lambung karena biasanya bikin dinding usus terbuka ya," pungkas dr. Zaidul Akbar.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler