Penderita Asam Lambung Harus Hindari Makanan dengan Bahan Dasar Ini Kata dr. Zaidul Akbar, Agar Tidak Kambuh

19 Maret 2022, 21:15 WIB
Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar mengatakan penderita asam lambung agar menghindari makanan dari 3 bahan dasar agar tak kambuh. /YouTube dr. Zaidul Akbar Official

MAPAY BANDUNG - Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar membagikan cara mengatasi penyakit asam lambung.

dr. Zaidul Akbar menyarankan penderita asam lambung dan infeksi paru-paru agar berhenti mengkonsumsi makanan dari tiga bahan dasar ini.

Tiga bahan dasar makanan yang harus dihindari penderita asam lambung adalah makanan berbahan tepung, minyak dan gula pasir.

Sebab, ketiga bahan tersebut bisa memperparah penyakit infeksi paru-paru dan asam lambung.

"Tepung tidak dianjurkan, karena usus bisa terbuka termasuk minyak dan gula pasir," kata dr. Zaidul Akbar dikutip MapayBandung.com dari Instagram @menusehat.jsr, Sabtu 19 Maret 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Susunan Pemain Persib vs Persebaya di Liga 1 Malam Ini

dr. Zaidul Akbar juga menyarankan, penderita asam lambung dan infeksi paru-paru untuk rutin mengkonsumsi air rebusan rempah yang bersifat menghangatkan.

Air rebusan yang disarankan dr. Zaidul Akbar bersumber dari rempah jahe, serai dan pandan.

"Minum rempah jahe, serai dan pandan, direbus air panas dan kasih madu sedikit diminum pagi dan sebelum tidur," katanya.

Baca Juga: Segera Bertaubat! Beberapa Tanda Kiamat yang Dijelaskan Rasul Ini Sudah Terjadi Kata UAS

Selain itu, dr. Zaidul Akbar juga menyarankan penderita infeksi paru-paru dan asam lambung untuk rajin mengkonsumsi Talbinah atau tepung gandum.

"Saya sarankan orang-orang yang mengalami ini (infeksi paru-paru dan asam lambung -red) mengkonsumsi talbinah atau tepung gandum, ditambah probiotik," tandasnya.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler