Madu dan 2 Bahan Rahasia ini Mampu Sembuhkan Sakit Kepala dan Kram Otot Kata dr. Zaidul Akbar

26 November 2021, 09:30 WIB
ilustrasi madu murni yang menyehatkan /Roman Odintsov/Pexels

MAPAY BANDUNG – Dokter yang juga penceramah, dr. Zaidul Akbar mengungkap bahan rahasia yang mampu sembuhkan sakit kepala dan kram otot.

Menurut dr. Zaidul Akbar, nyeri dan sakit kepala akan menyebabkan terganggunya kegiatan sehari-hari.

Ada beberapa jenis sakit kepala yang sering dialami masyarakat seperti vertigo, nyeri leher yang menjalar di belakang kepala, hingga sakit tak tertahankan pada ubun-ubun.

Baca Juga: Hati-Hati! Inilah Media Santet yang Paling Sering Dipakai, Nomor 3 Dekat dengan Kita

Biasanya, penyebab utama sakit kepala antara lain kurang istirahat, kurang cairan, sinusitis, atau gangguan lain seperti tumor.

Dilansir MapayBandung.com dari akun Instagram @zaidulakbar pada Jumat 26 November 2021, berikut ini resep yang sangat bermanfaat untuk mengobati sakit kepala sebelah hingga kram otot.

Bahan yang diperlukan:

- Garam mineral atau Himalayan Pink Salt

- Madu secukupnya

- Air putih 200-300 cc

Baca Juga: Mudah dan Murah, Ini Obat Migrain Ala dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Sarankan Rutin Konsumsi Ini Bagi Para Pejuang Diet

Cara membuatnya sangatlah mudah, aduk semua bahan dengan air hangat kemudian konsumsi saat sakit kepala menyerang.

dr. Zaidul Akbar mengungkapkan bahwa garam mineral memberikan manfaat yang luar biasa bagi tubuh. Selain memberikan energi, kombinasi garam mineral dan madu akan mengganti cairan tubuh yang hilang.

Di kesempatan lain, penulis buku Jurus Sehat Rasulullah tersebut menuturkan solusi terbaik untuk mengobati sakit kepala dan kram otot adalah dengan rutin melakukan bekam.

Baca Juga: Ternyata Jahe Amat Bermanfaat Tutunkan Kadar Asam Urat Loh, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Menurutnya, bagian tubuh yang akan dilakukan terapi bekam dapat disesuaikan pada area yang terasa sakit. Sebagai contoh, titik bekam pada penderita migrain ada di bagian kepala serta bahu.

Beragam obat kimia untuk sakit kepala hingga kram otot dengan mudah dapat dibeli di klinik kesehatan namun, dr Zaidul Akbar menyarankan untuk mencoba herbal terlebih dahulu.

Selain karena lebih sehat dan bebas zat kimia, memilih bahan herbal seperti madu adalah sunah yang diajarkan Rasulullah SAW.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler