dr. Zaidul Akbar Sarankan Rutin Konsumsi Ini Bagi Para Pejuang Diet

26 November 2021, 07:30 WIB
dr. Zaidul Akbar menjelaskan minuman yang membuat kenyang seharian dan cocok untuk membantu proses diet sehingga tak banyak makan. /Tangkap layar kanal Youtube Bisikan.com

 

MAPAY BANDUNG - Bagi para pejuang diet, mengurangi konsumsi asupan makanan tentu wajib hukumnya, agar mendapatkan berat badan yang diinginkan dengan cepat.
 
Namun, tahukah kamu ternyata ada makanan yang dapat membantu proses diet menjadi lebih cepat.
 
dr. Zaidul Akbar kini membeberkan makanan apa saja yang dapat membantu proses diet agar lebih cepat.
 
Dilansir MapayBandung.com dari YouTube Bisikan.com, Kamis 25 November 2021, kita bisa memulainya dengan mengganti makanan utama nasi putih menjadi makanan berjenis ubi-ubian.
 
Baca Juga: Ketahui 10 Manfaat Jahe untuk Kesehatan yang Jarang Disadari Kata dr. Zaidul Akbar, Nomor 9 Mencengangkan
 
"Pertama, ganti asupan karbohidrat yang asalnya dari nasi putih, menjadi ubi-ubian," tutur dr. Zaidul Akbar.
 
Menurutnya, nasi putih merupakan biang kerok seseorang akan bertambah berat badan. Selain karbohidrat, ada kandungan gula yang tinggi di dalam nasi putih.
 
Sehingga, ini tidak cocok bagi para pejuang diet.
 
Lebih lanjut, penggagas Jurus Sehat Rasulullah dr. Zaidul Akbar ini mengatakan, lebih baik konsumsilah ubi-ubian beserta dengan kulitnya.

Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, Inilah Penyebab Utama Tubuh Manusia Bisa Sakit Kata dr. Zaidul Akbar
 
"Sebenarnya kalau kita berbicara tentang senyawa kompleks, kalau anda ingin mendapatkan karbohidrat utuh dari ubi-ubian, coba makan ubi sama kulitnya," ujarnya.
 
Ubi-ubian tersebut kita bisa coba dengan mengkonsumsi ubi cilembu, dan kentang.
 
Salah satu cara terbaik untuk mengkonsumsi kentang adalah dengan membuatnya menjadi mashed potato.
 
"Saran saya, coba di rumah bikin mashed potato, perkedel kalau dari bahasa kita. Cara buatnya dikukus, dihancurkan, lalu kasih bumbu," kata dr. Zaidul Akbar.
 
Baca Juga: Lakukan Cara Ini untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan, Terbukti Ampuh Kata dr. Zaidul Akbar, Apakah Gerangan?
 
Meskipun nasi putih lebih baik dihindari, ada nasi lain yang bisa kita konsumsi, antara lain seperti nasi merah, dan nasi hitam yang tinggi akan kalsium.
 
Tidak lupa untuk mengkonsumsi makanan yang memiliki kandungan B Kompleks, yang bisa didapatkan dari sayuran hijau, ataupun buah alpukat.
 
Mengkonsumsi makanan ini bisa mulai dirutinkan sebelum makan berat.
 
"Dilakukan agar nanti pas makan berat, jumlahnya bisa lebih sedikit," ujarnya.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler