Tak Usah Buka Aura, Wajah Glowing Alami dengan Rutin Lakukan Amalan Ini Kata Ustadz Muhammad Faizar

- 17 Mei 2022, 10:30 WIB
Praktisi ruqyah Ustadz Muhammad Faizar mengatakan wajah glowing bisa diperoleh jika rutin melakukan amalan ini, tidak usah buka aura.
Praktisi ruqyah Ustadz Muhammad Faizar mengatakan wajah glowing bisa diperoleh jika rutin melakukan amalan ini, tidak usah buka aura. /Tangkapan Layar Youtube Ustadz Muhammad Faizar



MAPAY BANDUNG – Hingga kini praktik buka aura pengasihan untuk membuat wajah terlihat lebih glowing masih banyak dilakukan.

Ritual buka aura sendiri bertujuan untuk membuat orang di sekitarnya terkesima dan takluk oleh pesona yang terpancar.

Praktisi ruqyah Ustadz Muhammad Faizar menyebut jika praktik buka aura melalui perantara ahli spiritual sangat tidak dianjurkan.

Pasalnya beberapa ritual buka aura untuk membuat wajah semakin glowing dilakukan dengan metode bersekutu dan meminta bantuan kepada Jin.

“Dalam Islam sebenarnya ada cara untuk membangkitkan aura agar dicintai banyak orang dan timbul rasa pengasihan,” kata Ustadz Muhammad Faizar seperti dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Muhammad Faizar Official pada Selasa 17 Mei 2022.

Baca Juga: Lendir hingga Infeksi Paru-paru Dapat Diatasi dengan Resep Alami dari dr. Zaidul Akbar, Segera Coba

Menurutnya untuk membuka aura tidak perlu mendatangi dukun, memiliki benda bertuah, atau melakukan serangkaian ritual ilmu tertentu yang dilarang.

Cukup lakukan ketaatan sampai Allah mencintai kita.

“Kadang kita bisa lihat ada orang yang 'pas-pasan' tapi ketika ngobrol terasa nyaman, betah berlama-lama, dan sejuk dipandang,” ucapnya.

“Kenapa? Bisa jadi karena amalan saleh yang dilakukan seperti sholat tahajud, sedekah, baca Alquran, dan sholat 5 waktunya tidak pernah bolong,” sambungnya.

Setelah semakin dekat dengan Allah, maka akan diturunkan rasa penerimaan atau dikagumi oleh para penduduk bumi.

Tak hanya manusia, hewan yang ada di sekitarnya pun akan merasakan aura positif yang terpancar.

Baca Juga: Kisah Nyata! Pria Ini Bertemu Makhluk Halus Muka Rata saat Sholat di Mushola Tua, Mengerikan

Ustadz Muhammad Faizar pun menjelaskan jika hal ini sesuai dengan firman yang tertuang pada Surah Maryam ayat 96.

اِنَّ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَعَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ سَيَجْعَلُ لَهُمُ الرَّحْمٰنُ وُدًّا

Artinya: Sungguh, orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan, kelak (Allah) Yang Maha Pengasih akan menanamkan rasa kasih sayang (dalam hati mereka).

Praktik buka aura yang dilakukan dengan bantuan Jin tidak akan membuat wajah terlihat glowing alami atau dikagumi banyak orang.

Menurut Ustadz Muhammad Faizar, segala bentuk kesyirikan dan kemungkaran yang dilakukan akan membuat wajah terlihat kusam dan tidak disenangi orang sekitar.

“Yang ada di sekitarnya itu seakan-akan menolak dia, bisa jadi karena kemaksiatan yang dilakukan berulang kali,” tuturnya.

Baca Juga: Nggak Perlu Repot Atasi Bruntusan di Wajah, Pakai Bahan ala dr. Saddam Ismail Ini Auto Hilang

Aura yang terdapat pada diri ibarat sebuah pakaian yang selalu dikenakan. Jika pakaian tersebut baik dan harum, akan indah pula aura yang terpancar.

“Kalau amalannya buruk, ya pakaiannya amalan buruk. Jadi orang-orang yang ada di sekitarnya itu sebal,” tutur Ustadz Muhammad Faizar

“Bikin kesal! Padahal kenal saja belum, seakan-akan sudah antipati dahulu,” tandasnya.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x