Apa Benar Jenglot Itu Manusia Kerdil Peminum Darah? Simak 5 Fakta Menyeramkan Soal Jenglot

- 27 Desember 2021, 06:30 WIB
JENGLOT di dalam salah satu lemari Museum Galuh Imbanagara di Jalan Mayor Alibasyah Nomor 311 Imbanagara, Kecamatan/Kabupaten Ciamis. Jenglot mirip boneka berukuran kecil, dengan rambut dan kuku sangat panjang tersebut juga ada yang menyebutnya dengan Batara Karang.*
JENGLOT di dalam salah satu lemari Museum Galuh Imbanagara di Jalan Mayor Alibasyah Nomor 311 Imbanagara, Kecamatan/Kabupaten Ciamis. Jenglot mirip boneka berukuran kecil, dengan rambut dan kuku sangat panjang tersebut juga ada yang menyebutnya dengan Batara Karang.* /NURHANDOKO WIYOSO/PR



MAPAY BANDUNG – Sosok jenglot adalah figur manusia kerdil dengan tubuh mungil berukuran 10 hingga 17 centimeter.

Wujud jenglot memiliki wajah yang cukup seram, kulit kasar, dan bentuk yang mirip seperti mumi. Perbedaan jenglot dengan mumi terletak pada taring dan gigi panjangnya.

Sebagian masyarakat Indonesia percaya bahwa jenglot memiliki kekuatan mistis dan senang meminum darah manusia sebagai nutrisinya.

Beberapa pakar spiritual menyebut, kekuatan jenglot dapat mengundang malapetaka bahkan bencana bagi orang-orang di sekitarnya jika perjanjian tidak ditaati.

Baca Juga: Cukup Amalkan Doa Ini, Hutang Setinggi Langit Dijamin Allah Lunaskan Kata Ustadz Khalid Basalamah

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Daftar5 pada Minggu 26 Desember 2021, berikut ini fakta menyeramkan dari jenglot, sosok mistis berbentuk boneka dari Indonesia.

1. Terdapat perjanjian antara pemilik jenglot dan jin

Pada dasarnya, jenglot adalah jin yang mengubah wujudnya menjadi lebih nyata hingga dapat disentuh oleh manusia.

Untuk memiliki jenglot, jin akan meminta banyak hal dari manusia. Kesepakatan tertulis biasanya akan terlaksana antara paranormal, jin, hingga pembelinya.

Permintaan jin yang sosoknya setuju akan diubah menjadi jenglot biasanya di luar nalar. Sesuai mitos yang berkembang, jenglot akan meminta darah ayam cemani hingga tumbal manusia.

Baca Juga: Mata Kunang-kunang Akibat Kurang Darah Bisa Diatasi Hanya dengan Konsumsi Buah Ini Kata dr. Zaidul Akbar

2. DNA jenglot diduga mirip dengan manusia

Tahun 2020 lalu warga Surabaya digemparkan dengan penemuan sosok jenglot di Pantai Watu-watu, Kenjeran.

Sosok jenglot ini mengundang penasaran warga termasuk para dokter forensik yang berusaha untuk meneliti makhluk kerdil ini.

dr. Djaja Surya Atmadja dari Universitas Indonesia mengungkap fakta yang sangat mencengangkan tentang temuan jenglot dari Surabaya ini. Hasil penelitiannya menyebut, pada kulit jenglot terdapat DNA yang sama dengan manusia.

Hanya saja, hasil temuan ini tidak membenarkan jenglot berasal dari tubuh manusia yang dikerdilkan.

Ada kemungkinan kulit pada jenglot telah terkontaminasi darah manusia.

3. Tidak memiliki struktur tulang

Dari hasil penelitian dokter forensik di RSCM, Jakarta, jenglot tidak memiliki struktur tulang layaknya manusia.

Selain tidak memiliki tulang, penelitian penunjukan jika jenglot tidak memiliki jaringan kuku dan gigi.

Hal inilah yang membantah anggapan bahwa jenglot berasal dari manusia yang mengecil.

Anggapan yang menyebut jenglot berasal dari sosok manusia adalah salah. Beberapa ahli kedokteran mengungkap jika jenglot tidak memiliki kelengkapan organ seperti manusia.

Baca Juga: Jadi Pilihan Banyak Orang, Manfaat Makanan Ini Mampu Rawat Kulit Tetap Cantik dan Sehat Kata dr. Zaidul Akbar

4. Jenglot dipercaya sebagai benda hidup

Masyarakat Indonesia percaya jika jenglot adalah benda gaib bernyawa yang masih hidup.

Banyak paranormal yang mengatakan jika jenglot adalah jelmaan dari 'batara' atau pertapa yang telah hidup ratusan tahun silam.

Mitos yang berkembang, jenglot harus diberi satu tetes darah manusia sebagai makanannya setiap hari.

Jika terlewatkan satu hari saja, orang-orang yang berada di sekitar jenglot akan mendapat musibah besar.

5. Manfaat gaib

Mitos jenglot lainnya yang berkembang di masyarakat, jenglot asli yang ditangkap paranormal memiliki banyak khasiat yang tidak dapat diterima dengan akal sehat.

Pemilik jenglot dipercaya akan memiliki rezeki yang banyak, terhindar dari berbagai masalah, hingga mampu menjadi pagar gaib.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x