Blue House Buka Suara Soal Petisi Drama Baru Jisoo Blackpink 'Snowdrop', Ada Apa Sih Sampe Bawa-bawa Sejarah?

- 29 Juli 2021, 19:45 WIB
Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In, pemain drama Snowdrop.
Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In, pemain drama Snowdrop. /Kolase Instagram @sooyaaa__ dan @holyhaein/

MAPAY BANDUNG – Blue House merilis pernyataan resmi sebagai tanggapan atas petisi nasional terhadap penayangan drama JTBC mendatang yang berjudul “Snowdrop”.

Drama Snowdrop sendiri diperankan oleh Jung Hae In, Jisoo Blackpink, dan Yoo In Na. Berlatar kota Seoul, Korea Selatan pada tahun 1987.

Jung Hae In akan memerankan Soo Ho, seorang mahasiswa di universitas bergengsi yang suatu hari datang ke asrama wanita dengan kondisi berlumuran darah.

Jisoo Blackpink akan memerankan Young Cho, mahasiswa yang menyembunyikan dan merawat Soo Ho yang terluka meskipun menghadapi bahaya dan pengawasan ketat.

Drama ini mendapat respon negatif, usai sinopsis ceritanya berbedar. Para masyarakat Korea khawatir bahwa drama ini akan berpotensi mendistorsi fakta sejarah Korea.

Baca Juga: Kapan Vaksinasi Dosis Ketiga untuk Masyarakat Umum Dimulai? Ini Jawaban Pemerintah

Berdasarkan informasi yang berbedar, pemeran utama pria adalah mata-mata yang menyusup ke dalam gerakan aktivis, sedangkan karakter pria lainnya adalah ketua tim di Badan Perencanaan Keamanan Nasional (NSP).

Tahun 1987 di Seoul, merupakan tahun terjadinya gerakan demokrasi Korea Selatan yang mengarah pada pembentukan republik saat ini. NSP menjadi bagian dari rezim otoriter pada saat itu.

Pada bulan Maret lalu, JTBC merilis klarifikasi dan mengungkap informasi yang lebih spesifik untuk menghindari kecurigaan. Pihak produksi juga mengatakan bahwa kontroversi ini timbul dari informasi yang tidak lengkap.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x