Bukan Ular, 2 Hewan Ini Dianggap Jadi Perantara Sihir Rumah dan Mesti Dibasmi Kata Ustadz Faizar

1 Mei 2022, 20:30 WIB
Ilustrasi. Ahli ruqyah syar'iyyah Ustadz Muhammad Faizar mengungkap 2 hewan selain ular yang dianggap menjadi perantara sihir masuk ke dalam rumah. /Pixabay @@ksyfffka07

MAPAY BANDUNG - Kepercayaan akan hal-hal berbau mistis masih erat dan diyakini di lingkungan masyarakat, seperti di antaranya sihir menggunakan media hewan atau binatang.

Menurut seorang ahli ruqyah syar'iyyah Ustadz Muhammad Faizar, ilmu sihir dengan hewan atau binatang telah ada sejak zaman kenabian.

Ustadz Faizar mengatakan, ada beberapa binatang yang diyakini menjadi perantara sihir rumah, seperti contohnya ular dan tikus.

Baca Juga: Tak Usah Khawatir Lemak Akibat Makan Opor dan Gulai Saat Lebaran, dr. Zaidul Akbar Punya Cara Atasinya

Disebutkan Ustadz Faizar, meski ular dan tikus yang menjadi perantara sihir yang banyak dikenali, namun ada hewan lain yang jarang disadari masyarakat, yaitu kecoa dan cicak.

Menurutnya, kecoa dan cicak termasuk ke dalam perantara sihir, yang jarang disadari manusia. Lalu, mengapa kecoa dan cicak disebut perantara sihir?

“Kalau dia kuat perlindungannya, biasanya sihir itu akan menimpa rumah (menyisakan binatang). Tiba-tiba akan banyak hewan kecil seperti kecoa,” tutur Ustadz Faizar, yang dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube Ruqyah Palembang, Minggu 1 Mei 2022.

Baca Juga: Bacaan Doa dan Niat Mandi Idul Fitri, Singkat Beserta 7 Tata Cara Mandi Lengkap

Meski demikian, kecoa dan cicak dalam tanda kutip bisa disebut 'opsi kedua', apabila ilmu sihir yang menyerang rumah mengalami kegagalan.

Artinya, apabila ilmu sihir tak mampu menembus pagar yang melindungi para penghuni rumah, sihir akan mental seketika. Lalu, munculah binatang-binatang kecil seperti kecoa dan cicak.

“Cicak juga termasuk simbol kegagalan sihir,” kata Ustadz Faizar.

Sambung Ustadz Faizar menjelaskan, kecoa dan cicak merupakan dua di antara binatang-binatang perantara sihir. Sebab, kedua hewan ini mudah ditunggangi setan dan jin.

Selain itu, kecoa dan cicak seperti diketahui, sering menempati tempat-tempat yang lembab, kotor, ataupun di tempat yang jarang diisi oleh manusia.

Baca Juga: Termasuk Kamar Tidur, Inilah 6 Tempat yang Kerap Jadi Sarang Makhluk Halus di Rumah

Oleh sebab itu, Ustadz Faizar mengatakan, keberadaan kecoa dan cicak perlu diusir dan dibasmi.

Karena keberadaan dua hewan ini, bisa saja berpotensi menyebarkan penyakit di rumah.

Kecoa dan cicak kerap dikaitkan dengan hal-hal mistis seperti makhluk halus.

Bahkan, ada cerita masyarakat menyebutkan, apabila banyak kecoa dan cicak di dalam rumah, berarti rumah tersebut dihuni banyak makhluk halus.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler