Tagar #WeStandWithCBX Trending Twitter, Ada Apa dengan EXO?

- 3 Juni 2023, 06:30 WIB
Baekhyun, Xiumin, dan Chen EXO yang baru saja merilis pernyataan resmi mereka yang terbaru
Baekhyun, Xiumin, dan Chen EXO yang baru saja merilis pernyataan resmi mereka yang terbaru /Soompi

MAPAY BANDUNG - Pada tanggal 1 Juni kemarin EXO-L dibuat heboh dengan pernyataan gugatan Chen, Baekhyun, dan Xiumin EXO yang memutuskan kontrak eksklusif mereka dengan SM Entertainment.

Kasus ini bermula ketika ketiga member EXO tersebut meminta transparansi pendapatan mereka, namun SM Entertainment selalu menolak memberikannya.

Mereka merasa diperlakukan tidak adil hingga akhirnya memutuskan untuk memutus kontrak dengan agensi yang telah menaungi mereka selama lebih dari 10 tahun itu.

Baca Juga: Enak dan Lezat! Inilah Resep Semur Bola Daging Spesial Idul Adha, Anak-anak Pasti Suka

SM Entertainment kemudian mengeluarkan pernyataan resmi yang menyanggah dasar pemutusan kontrak anggota EXO unit CBX ini.

Selain itu, SM Entertainment juga menuduh bahwa BPM Entertainment turut andil dalam keluarnya tiga idola bertalenta tersebut.

SM mengklaim bahwa BPM Entertainment menghasut sang artis untuk menandatangani kontrak dengan mereka kemudian memutus kontrak dengan SM Entertainment.

Atas tuduhan tersebut BPM Entertainment langsung mengeluarkan pernyataan resmi untuk membantahnya.

BPM Entertainment menyatakan bahwa mereka tidak pernah berdiskusi masalah kontrak dengan Chen, Baekhyun, dan Xiumin.

Pada tanggal 2 Juni, firma hukum LIN selaku kuasa hukum Chen, Baekhyun dan Xiumin mengeluarkan pernyataan baru yang lagi-lagi menyanggah pernyataan SM Entertainment.

Baca Juga: Bukan RSHS! Ternyata Ini Rumah Sakit Tertua di Bandung, Ada yang Sudah Tahu?

Pertama-tama mereka menyanggah adanya intervensi pihak ketiga yang membuat mereka memutuskan kontrak.

LIN menyatakan bahwa ketiga member EXO tersebut sudah dewasa dan dapat berpikir sendiri atas keputusan mereka.

Jadi tuduhan SM Entertainment terhadap BPM Entertainment yang menghasut pemutusan kontrak tersebut disanggah langsung oleh pihak sang artis.

Selain itu LIN juga menyanggah pernyataan SM Entertainment mengenai laporan penyelesaian yang dapat diberikan dan dilihat kepada para artisnya.

LIN menambahkan beberapa pasal dalam kontrak eksklusif SM Entertainment yang tetap tidak sesuai dengan kenyataannya.

Sementara itu SM Entertainment juga menyatakan bahwa EXO akan comeback dalam waktu dekat, namun situasi Chen, Baekhyun, dan Xiumin ini masih di tahap negosiasi. Ketiganya tidak akan keluar dari EXO dan hanya keluar dari SM Entertainment saja.

Baca Juga: DONE DEAL! Persib Umumkan Pemain Jebolan Akademi Las Palmas Ini Jadi Pemain Baru Musim Depan

Atas kasus tersebut, para EXO-L beramai-ramai menaikkan tagar #WeStandWithCBX #WeStandWithEXO di Twitter sebagai bentuk dukungan mereka terhadap sang idola.

Mereka berharap yang terbaik untuk Chen, Baekhyun, Xiumin, dan EXO.*** (Zielda Vestalira Maharani/Job Training)

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x