Bak Pahlawan, Kepulangan Lord Adi dari MasterChef Disambut Hangat Bupati Tanah Datar

- 24 Agustus 2021, 10:30 WIB
Lord Adi saat berfoto bersama Bupati Tanah Datar Eka Putra di di Gedung Indo Jolito, Batusangkar, Senin 23 Agustus 2021 kemarin. Adi disambut meriah karena menjadi pahlawan yang berhasil kenalkan Tanah Datar lewat keikutsertaannya di masterchef Indonesia season 8.
Lord Adi saat berfoto bersama Bupati Tanah Datar Eka Putra di di Gedung Indo Jolito, Batusangkar, Senin 23 Agustus 2021 kemarin. Adi disambut meriah karena menjadi pahlawan yang berhasil kenalkan Tanah Datar lewat keikutsertaannya di masterchef Indonesia season 8. /Bagian Humas dan Protokol Setda Kabupaten Tanah Datar



MAPAY BANDUNG – Suhaidi Jamaan atau yang lebih akrab disapa Lord Adi adalah kontestan MasterChef Indonesia Season 8.

Lord Adi telah mengharumkan nama kampung halamannya, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat di kancah Nasional atas keberhasilannya mencapai Top 3 Masterchef Indonesia Season 8.

Kepulangan Lord Adi ke kampung halaman langsung disambut hangat oleh Bupati Tanah Datar, Eka Putra.

Baca Juga: Ujang Rambo Ngaku Tak Ambil Peran di Preman Pensiun Manusia Merdeka Besok

Bak pahlawan, penyambutan ini dilakukan di Gedung Indo Jolito, Batusangkar, pada Senin, 23 Agustus 2021.

Tampak pada postingan yang diunggah oleh akun Instagram @humastanahdatar, Bupati Eka Putra memberikan apresiasi yang tinggi atas keberhasilan Lord Adi yang melaju sampai Top 3 MasterChef Indonesia Season 8.

“Kami bangga dan sangat bahagia pencapaian Chef Adi, walaupun tidak menjadi juara, tidak mengurangi apresiasi kita, beliau membawa nama Tanah Datar semakin dikenal dan menjadi perbincangan di tingkat nasional,” tutur Bupati Tanah Datar yang ditulis oleh akun @humastanahdatar, dikutip MapayBandung.com Selasa 24 Agustus 2021.

Baca Juga: Polri Janji Bakal Usut Tuntas Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Menjerat Muhammad Kece

Bupati menyampaikan bahwa ia sangat mengapresiasi Lord Adi karena dapat membawa nama Tanah Datar ke tingkat nasional.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x