Satpol PP Pontianak Patahkan Gitar Pengamen, Ifan Seventeen: Sebagai Musisi, Teriris Rasanya

- 8 Juni 2021, 07:56 WIB
Ifan Seventeen
Ifan Seventeen /Instagram @ifanseventeen

MAPAY BANDUNG - Sebuah video yang memperlihatkan seorang personel Satpol PP mematahkan dan merusak gitar ukulele milik seorang pengamen viral di media sosial.

Video tersebut viral setelah diunggah akun Instagram Satpol PP Pontianak @polpp.ptk pada Jumat 4 Juni 2021.

Diketahui, gitar ukulele yang dirusak itu milik pengamen yang terjaring razia di traffic light Kota Pontianak.

Baca Juga: Gegara Anteng Ngurus 'Si Jago Merah', Wagub Uu Ruzhanul Suka Diomelin Sang Istri

Vokalis grup band Seventeen, Riefian Fajarsyah bereaksi dengan video tersebut.

Pria yang dikenal sebagai Ifan Seventeen itu merasa teriris, melihat alat musik gitar dirusak.

"Sebagai seorang musisi, teriris rasanya gitar diperlakukan seperti miras dan narkoba. Terlebih ini terjadi di kampung halamanku, Pontianak Kalimantan Barat," tulis Ifan di akun Instagram miliknya, @ifanseventeen dikutip MapayBandung.com, Selasa 8 Juni 2021.

Baca Juga: Hina Presiden di Sosmed Terancam 4,5 Penjara, Hilmi Firdausi: Kalau Hina Ulama?

Lebih lanjut Ifan berharap Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji dan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono bisa mencari solusi terbaik untuk permasalahan pengamen jalanan ini.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x