Hasil Thomas Cup 2021: Indonesia Menang Telak 5-0 Atas Aljazair

10 Oktober 2021, 07:17 WIB
Jonathan Christie /Twitter.com/@INABadminton/

MAPAY BANDUNG - Tim Bulutangkis Indonesia menang telak atas Aljazair 5-0 di ajang Thomas Cup 2021.

Hasil ini menjadi angin segar bagi Indonesia, untuk menatap laga selanjutnya di Thomas Cup 2021.

Melawan Aljazair, lima wakil Indonesia di Thomas Cup 2021 sukses memperoleh kemenangan penuh.

Baca Juga: Tidak Perlu Cuci Darah, Cukup Minum Ini Untuk Obati Gagal Ginjal Kata dr. Zaidul Akbar

Di awal pertandingan Indonesia meraih kemenangan lewat tunggal putra Jonatan Christie yang berhasil kalahkan Youcef Sabri Medel dengan skor 21-8, 21-8.

Lalu, ada kemenangan Shesar Hiren Rhustavito, dengan skor 21-6, 21-12 atas Mohamed Abderrahime Belardi.

Chico Aura Dwi Wardoyo mengawali debutnya bersama Indonesia dengan kemenangan 21-11, 21-6 atas Adel Hamek.

Baca Juga: Kemenag Geser Libur Maulid Nabi Muhammad SAW Jadi 20 Oktober 2021, Ini Alasannya

Baca Juga: Klasemen PON XX Papua 2021: Jabar Makin Kokoh, DKI dan Jatim Saling Sikut

Disusul ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang melumat Koceila Mammeri/Youcef Sabri Medel dua game langsung 21-9, 21-15.

Terakhir, ganda putra Leo Rolly/Daniel Marthin mampu menandaskan permainan Mohamed Abderrahime Belardi/Adel Hamek, dengan skor 21-3, 21-11.

Menariknya, terdapat nama-nama baru yang diikutsertakan oleh tim Indonesia di ajang Thomas Cup 2021.

Baca Juga: Alami Insomnia? Konsumsi 8 Makanan Ini untuk Mengatasinya, Dijamin Langsung Tidur

Mereka adalah Shesar Hiren Rhustavito, dan Chico Aura Dwi Wardoyodi yang masing-masing mengisi posisi tunggal putra.

Serta, Leo Rolly Carnando, dan Daniel Marthin di ganda putra.

Ajang turnamen Thomas dan Uber Cup 2021 ini menjadi debut bagi mereka.

Pada babak selanjutnya, Indonesia akan melawan Thailand, Senin 11 Oktober 2021, mulai pukul 18.30 WIB.

Baca Juga: Merinding! Rombongan Asal Bandung Ini Temukan Warung Gaib di Cikole, Sempat Istirahat dan Minum Kopi

Setelahnya akan melawan Taiwan, Rabu 13 Oktober 2021, mulai pukul 13.30 WIB.

Indonesia tergabung dalam Grup A, bersama dengan Aljazair, Thailand dan Taiwan.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler