59 WNI Diamankan Keamanan Arab Saudi, Diduga Pakai Visa Haji Palsu

- 4 Juni 2024, 17:00 WIB
ILUSTRASI HAJI: Tradisi walimatussafar haji adalah sebuah perayaan kebersamaan dan syukuran sebelum perjalanan rohani.
ILUSTRASI HAJI: Tradisi walimatussafar haji adalah sebuah perayaan kebersamaan dan syukuran sebelum perjalanan rohani. /Pikiran Rakyat Tangerang Kota/PRFM

BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM - Konsulat Jenderal RI di Jeddah Yusron B Ambarie menginformasikan jika 59 WNI diamankan oleh pihak keamanan Arab Saudi.

59 WNI yang diamankan keamanan Arab Saudi tersebut diduga menggunakan visa haji palsu agar dapat menunaikan ibadah haji.

"Teranyar ada 37 orang ditangkap di Madinah oleh aparat keamanan Arab Saudi. Mereka terdiri dari 16 perempuan dan laki-laki 21 orang asal Makassar," katanya, dikutip Selasa 4 Juni 2024.

Baca Juga: Dedi Kusnandar Langsung Tunaikan Haji Setelah Bawa Persib Juara

Yusron menjelaskan 59 WNI yang ditangkap itu diduga menggunakan visa ziarah untuk berhaji.

Selain itu, pengemudi dan kenek busnya dari Yaman pun ditahan, padahal mereka sewa bus 17 ribu riyal.

Dijelaskan Yusron, mereka terbang dari Indonesia ke Doha, lalu ke Riyadh.

Baca Juga: Jejak Sejarah dan Asal Usul Babakan Siliwangi Bandung, Hutan Kota yang Sudah Ada Sejak 1920

"Dari Riyadh ke Madinah dan mereka ditangkap di dalam bus," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah