Jadi 4 Titik Kemacetan Mudik Lebaran 2024, Polisi Siapkan Skema Penguraian Lalu Lintas

- 29 Maret 2024, 04:00 WIB
Irjen Pol Aan Suhanan Kakorlantas Polri
Irjen Pol Aan Suhanan Kakorlantas Polri /Property by Humas Polri/

BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM - Korlantas Polri bersama stakeholder sudah mempersiapkan beberapa skema di 4 titik rawan macet saat mudik Lebaran 2024.

Adapun 4 titik rawan macet mudik Lebaran 2024 itu diantaranya jalan tol, arteri Pantura Tengah-Selatan, jalur wisata dan penyebrangan.

"Secara lokal para Dirlantas akan mengatur melakukan rekayasa lalu lintas baik itu contraflow maupun one way terutama di jalur wisata daerah Lembang, Puncak, Jawa Tengah dan Sumatera Barat," kata Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan, Jumat 29 Maret 2024.

Baca Juga: Terkuak Pengakuan Ridwan Kamil Soal Maju Gubernur Jakarta atau Jabar hingga Beri Kode Keras! Ini Katanya

Aan pun meminta para pemudik untuk mengikuti arahan petugas agar selama periode mudik Lebaran 2024 bisa berlangsung dengan aman dan lancar.

"Ikuti arahan petugas, aturan lalu lintas yang ada agar mudik dan balik tahun ini bisa selamat lancar amanah nyaman mudik ceria dan penuh makna," ungkap Aan.

Aan mengatakan, Korlantas Polri mendukung keberhasilan kelancaran dan keselamatan selama arus mudik tahun ini tidak lepas dari kolaborasi dan sinergi yang terjalin cukup baik.

Baca Juga: Konsumsi 3 Makanan Ini saat Sahur, Kata dr. Zaidul Akbar Bisa Cegah Rasa Kantuk

Baca Juga: Bukan Sapi Merah, Ternyata Ini Tanda Kiamat yang Paling Nyata, Umat Islam Perlu Tahu

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x