Proses Pengelasan Rel Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rampung

- 18 Januari 2023, 09:15 WIB
Progres pengelasan rel proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) telah rampung
Progres pengelasan rel proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) telah rampung /Dokumentasi KCJB

Rahadian mengatakan, tiap batang rel yang telah melewati proses pengelasan di Tegalluar dengan proses pengelasan dengan menggunakan mesin berteknologi mutakhir dari Tiongkok bertipe UN-200.

Mesin yang dipakai untuk pengelasan rel KCJB ini mengadopsi metode Flash-butt Welding yang dikenal sebagai salah satu metode terbaik untuk pengelasan.

Baca Juga: Cukup Tiga Bahan! Ternyata Begini Cara Buat Kue Keranjang Makanan Khas Saat Imlek

Cara kerja dari Flash-butt welding adalah dengan memanaskan kedua batang rel yang akan disambung dengan mesin UN-200. Setelah mencapai suhu yang dibutuhkan, kedua ujung barang rel tersebut disambung dengan tekanan tertentu hingga benar-benar menyatu dengan sempurna. Dengan kecanggihannya, mesin UN-200 mampu memberikan kualitas sambungan yang konsisten di setiap rel.

Rahadian menambahkan, penyelesaian pekerjaan pengelasan rel di area welding milik PowerChina-Sinohydro ini tentu akan menunjang aktivitas pemasangan rel yang saat ini sedang berjalan, dimana Sepanjang 92,27 km rel sudah terpasang di sepanjang trase KCJB.

Baca Juga: Tayang 2023! Intip Still Cut Park Seo Joon dan Han So Hee di Drama Thriller 'Gyeongseong Creature'

"Penyelesaian pengelasan rel ini tentu akan menunjang aktivitas pemasangan rel yang saat ini sedang berjalan. Semoga semua proses yang sedang dilakukan bisa berjalan dan selesai tanpa kendala. Terima kasih banyak atas kerja keras kontraktor HSRCC, PowerChina-Sinohydro dan semua pihak yang terlibat di proyek KCJB," ujar Rahadian.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah