Soal Suspek Cacar Monyet di Jateng, Ganjar Ungkap Hasil Tes Negatif, Begini Katanya

- 5 Agustus 2022, 17:10 WIB
Ilustrasi. Pasien di Jateng yang suspek cacar monyet dinyatakan negatif dan kondisinya mulai membaik, Ganjar Pranowo imbau hal ini.
Ilustrasi. Pasien di Jateng yang suspek cacar monyet dinyatakan negatif dan kondisinya mulai membaik, Ganjar Pranowo imbau hal ini. /Pixabay/geralt.


MAPAY BANDUNG
- Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengungkap hasil tes pemeriksaan dari seorang pasien suspek cacar monyet.

Menurut Ganjar, pihaknya telah melakukan tes PCR terhadap seorang warga Boyolali, dan hasilnya negatif.

“Kemarin terindikasi satu (orang pasien suspek), tadi hasil PCR-nya negatif,” kata Ganjar, dikutip MapayBandung.com dari jatengprov.go.id, Jumat 5 Agustus 2022.

Meski dinyatakan negatif, namun Ganjar tetap mengingatkan kepada masyarakat agar senantiasa waspada.

Baca Juga: Inilah 5 Keutamaan Puasa Tasua dan Asyura 7-8 Agustus 2022: Ibadah Terbaik di Bulan Paling Mulia

Bila gejala mulai terasa, sebaiknya masyarakat segera melakukan pemeriksaan tambahnya.

“Semua sekarang kalau ada gejala segera periksa. Itu yang paling penting,” ujarnya.

Ganjar juga menambahkan, ia berharap agar Kementrian Kesehatan mulai memperketat pintu masuk wisatawan menuju Indonesia, khususnya Jawa Tengah.

“Saya berharap karena ini tidak dari Indonesia ya, tetap saja pintu-pintu masuk Indonesia harus tetap ketat,” terang Ganjar.

Baca Juga: Pengabdi Setan 2 Communion Tembus 700 Ribu Penonton di Hari Perdana Penayangan, Joko Anwar Beri Pesan Begini

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x