Jokowi Ingin Kereta Cepat Jakarta Bandung Uji Coba Tahun 2022, Juni 2023 Sudah Beroperasi

- 17 Januari 2022, 21:15 WIB
Presiden Jokowi meninjau progres pembangunan KCJB, Senin (17/01/2022), di Purwakarta, Jabar.
Presiden Jokowi meninjau progres pembangunan KCJB, Senin (17/01/2022), di Purwakarta, Jabar. /Tangkapan layar laman Setkab.

MAPAY BANDUNG - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyatakan proses pembangunan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) sudah mencapai 79,9 persen.

Hal itu ia sampaikan saat melakukan peninjauan progres pembangunan KCJB, Senin 17 Januari 2022 di Purwakarta, Jabar.

Jokowi pun mengaku ingin kereta cepat pertama di Indonesia ini mulai uji coba pada akhir 2022 dan mulai beroperasi pada Juni 2023.

Baca Juga: Pedagang di Pasar Sederhana Bandung Terima Bantuan Rp1,2 Juta dari Presiden Jokowi

"Proyek pembangunan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) telah mencapai 79,9 persen. Saya berharap kereta cepat ini sudah bisa diuji coba pada akhir tahun 2022, dan bisa operasional pada Juni 2023," tulisnya dalam Instagramnya, Senin 17 Januari 2022.

"Hari ini, saya meninjau langsung perkembangan konstruksi proyek KCJB berupa terowongan dua yang ada di Kabupaten Purwakarta," tambahnya.

Ia pun mengaku pembangunan terowongan sempat terkendala masalah teknis.

Baca Juga: PPKM Luar Jawa Bali Dilanjutkan Sampai Akhir Januari, Begini Penjelasan Airlangga Hartarto

"Pembangunan terowongan dua tersebut sempat terkendala oleh masalah teknis terkait dengan kondisi tanah karena dibangun di area clay shale yang sangat lunak dan rapuh sehingga menuntut kerja yang penuh kehati-hatian," jelasnya.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x