HEBOH! Cuitan Siti Nurbaya Dianggap Pro Deforestasi dan Berbuntut Kritikan

- 4 November 2021, 15:46 WIB
Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar menyatakan deforestasi tidak boleh menghentikan pembangunan di era Jokowi.
Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar menyatakan deforestasi tidak boleh menghentikan pembangunan di era Jokowi. /Twitter.com/ @SitiNurbayaLHK/

MAPAY BANDUNG - Warganet Indonesia kembali diriuhkan oleh cuitan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Siti Nurbaya Bakar, yang dianggap pro deforestasi.

Cuitannya itu disampaikan langsung oleh Twitter pribadi Siti Nurbaya @SitiNurbayaLHK, Rabu 3 November 2021 kemarin.

Hal ini sontak memicu kritikan dari warganet di Twitter.

Baca Juga: Fantastis! Ini Total Harta Kekayaan Jenderal Andika Perkasa Calon Panglima TNI

Dalam cuitannya, ia menilai deforestasi adalah sesuatu yang tidak boleh dihentikan untuk pembangunan di Indonesia.

"Pembangunan besar-besaran era Presiden Jokowi tidak boleh berhenti atas nama emisi karbon atau atas nama deforestasi," tulis Siti Nurbaya.

Cuitannya ini merupakan tweet lanjutan dari thread/utas yang ia buat mengenai agenda FoLU Net Carbon Sink 2030.

Baca Juga: Tak Diduga! Sandiaga Uno Belikan Mesin Parut untuk Pedagang Jamu di Lombok

Namun, satu tweet dalam utas ini dinilai warganet, Kementerian LHK seperti mendukung penebangan hutan besar-besaran, tanpa melihat dampak yang akan terjadi setelahnya.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x