Menhub Targetkan 44 Stasiun Kereta Sediakan GeNose Sebulan Kedepan

19 Februari 2021, 13:22 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau pemeriksaan GeNose C19 di Stasiun Bandung /Humas DAOP 2 PT KAI


MAPAY BANDUNG - Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi menargetkan dalam kurang dari satu bulan kedepan 44 stasiun kereta api di Indonesia akan memberlakukan GeNose C19 untuk pemeriksaan Covid-19.

Saat ini ia menyebut stasiun yang menyediakan GeNose C19 sudah di tujuh daerah yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Cirebon, Semarang, Surabaya, dan Solo.

"Kita ingin 44 stasiun ini bisa dilengkapi perlengkapi GeNose itu kurang dalam satu bulan ini," ujar Menhub saat meninjau pemeriksaan dengan GeNose di Stasiun Bandung, Jumat 19 Februari 2021.

Baca Juga: Berlaku Hari Ini! Berikut Syarat, Aturan, dan Harga Tes GeNose C19 di Stasiun Bandung

Baca Juga: Harganya Cuma Rp20 Ribu, PT KAI Tetapkan Tes GeNose C19 Jadi Syarat Wajib Calon Penumpang

Ia juga menerima aspirasi dari para pakar kesehatan, salah satunya adalah menyediakan penyekat antar calon penumpang yang tengah menjalani proses pemeriksaan dengan Genose.

Hal ini menurutnya agar hembusa nafas dari calon penumpang tidak menyebar ke penumpang lainnya. Sebab cara pemeriksaan Genose adalah menggunakan hembusan nafas ke dalam kantong plastik khusus.

"Saya lihat ada improvement, di sini tadi sudah gunakan ruang bilik, meniup tidak berdekatan dengan orang lain, ini input dari pakar bahwa harus ada penyekatan," paparnya.

Baca Juga: Setahun Kepergian Ashraf Sinclair, BCL: Kami Merindukanmu

Ia pun mengapresiasi PT KAI membuat inovasi dengan menyediakan GeNose C19 ini sebagai syarat wajib perjalanan jarak jauh. GeNose menjadi alternatif selain SWAB PCR dan Antigen yang masih berlaku.

Tarif GeNose tergolong murah karena untuk satu kali pemeriksaan biayanya Rp20 ribu.

Penting diketahui syarat yang harus dilakukan sebelum calon penumpang akan menggunakan metode pemeriksaan Covid-19 dengan GeNose C19.

Baca Juga: Mantan Pasien Covid-19 Boleh Divaksin, Begini Aturannya

Baca Juga: Dimulai Kemarin, Pemerintah Jemput Bola Vaksinasi Tahap 2 ke Berbagai Kantor dan Pasar

Pertama, calon penumpang harus dalam kondisi sehat, telah memiliki tiket, serta dilarang merokok, makan, minum (kecuali air putih) selama 30 menit sebelum pemeriksaan sampel napas.

Saat pengambilan sampel, calon penumpang diminta untuk mengambil napas melalui hidung dan membuangnya melalui mulut sebanyak 3 kali. Langkahnya adalah, sebanyak 2 kali di awal, ambil napas dan buang di dalam masker. Lalu pada saat pengambilan napas ke-3, langsung embuskan ke dalam kantong hingga penuh.

Kunci kantong agar udara di dalamnya tidak keluar dan serahkan kantong kepada petugas untuk dianalisis menggunakan alat GeNose C19. Hasil pemeriksaan GeNose C19 ini akan keluar dalam waktu sekitar 3 menit. Pemeriksaan dilakukan 1 kali tanpa pengulangan.***

Editor: Rizky Perdana

Tags

Terkini

Terpopuler