Kapan Idul Adha 2021? Simak Penjelasan Lebaran Haji Berikut

- 22 Juni 2021, 08:57 WIB
Kapan Idul Adha 2021? Simak Penjelasan Lebaran Haji Berikut
Kapan Idul Adha 2021? Simak Penjelasan Lebaran Haji Berikut /pixabay/andriutis

MAPAY BANDUNG - Umat Islam sebentar lagi akan merayakan Hari Raya Idul Adha 1442 hijriah.

Idul Adha atau yang biasa disebut lebaran haji dirayakan setiap tanggal 10 Zulhijah.

Hari raya kedua umat Islam ini identik dengan kurban.

Setelah melaksanakan Shalat Idul Adha, dilanjutkan dengan pemotongan hewan kurban, sebagai bentuk ketakwaan kepada Allah Subhanahu Wata'ala, dan juga berbagi terhadap sesama.

Baca Juga: RSHS Bandung Buka Pendaftaran Vaksinasi untuk Masyarakat Umum, Segera Daftar di Link Berikut

Pemerintah sendiri belum menetapkan tanggal pasti Idul Adha tahun ini.

Namun telah menetapkan Libur Nasional pada 20 Juli 2021.

Sementara itu, salah satu ormas Islam terbesar di Indonesia yaitu Muhammadiyah telah menetapkan Idul Adha tahun ini.

Menurut keputusan PP Muhammadiyah, Idul Adha tahun ini jatuh pada 20 Juli 2021.

Baca Juga: Wajib Tahu! Penutupan Tahura Djuanda Diperpanjang Sampai Tanggal Ini

Keputusan tersebut termuat dalam Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 01/Mlm/I.0/E/2021 Tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1442 Hijriah.

Penetapan Idul Adha tahun ini diumumkan berbarengan dengan penetapan 1 Ramadhan 1442 Hijriah lalu.

Selain penetapan 1 Ramadhan dan Idul Adha, maklumat tersebut juga menetapkan 1 Syawal, 1 Zulhijah dan Hari Arafah.

1 Syawal 1442 Hijriah jatuh pada Kamis 13 Mei 2021, 1 Zulhijah jatuh pada Minggu 11 Juli 2021, dan Hari Arafah atau 9 Zulhijah jatuh pada Senin 19 Juli 2021.

“Idul Adha (10 Zulhijah 1442 H) hari Selasa Pahing, 20 Juli 2021 M,” bunyi keterangan maklumat tersebut.

Baca Juga: Lakukan Perjalanan ke Yogyakarta Saat Bandung Siaga Satu Covid-19, Camat Rancasari Minta Maaf

Maklumat tersebut dikeluarkan pada 26 Januari 2021 yang ditandatangani oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekretaris PP Muhammadiyah Agung Danarto.

PP Muhammadiyah menyampaikan maklumat tersebut agar menjadi panduan bagi warga Muhammadiyah.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah