Ustadz Khalid Basalamah Ungkap Cara Meraih Malam Lailatul Qadar, Salahsatunya dengan Amalan Ini

23 April 2022, 09:30 WIB
Simak dua syarat penting agar dosa dihapus pada malam Lailatul Qadar oleh Ustadz Khalid Basalamah. /Tangkap layar Youtube.com/Islam Terkini



MAPAY BANDUNG - Banyak cara yang bisa dilakukan untuk meraih malam Lailatul Qadar.

Lailatul Qadar sendiri menurut Ustadz Khalid Basalamah merupakan peristiwa penting yang terjadi pada saat Ramadhan.

Dalam Al-Quran digambarkan, Lailatul Qadar sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan.

Baca Juga: Simak Lagi! Aturan Mudik 2022 Terbaru

“Karena merupakan malam yang sangat istimewa, sehingga sangat dianjurkan agar setiap orang bisa meraih malam Lailatul Qadar tersebut,” ungkap Ustadz Khalid Basalamah.

Adapun, Ustadz Khalid Basalamah mengungkapkan mengenai cara agar bisa meraih malam Lailatul Qadar.

Dilansir MapayBandung.com melalui kanal YouTube Islam Terkini pada Jumat 22 April 2022, Ustadz Khalid Basalamah menyebutkan, bahwa Allah SWT menerangkan mengenai Lailatul Qadar ini khusus dalam surat Al-Qadar yang berbunyi sebagai berikut:

Baca Juga: Cegah Penyakit Paru-paru Basah Cukup dengan Lakukan 6 Hal Ini kata dr. Saddam Ismail

اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ

innā anzalnāhu fī lailatil-qadr

1. Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan.

وَمَآ اَدْرٰىكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِۗ

wa mā adrāka mā lailatul-qadr

2. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu?

Baca Juga: Cara Lezat Atasi Penyakit Tiroid, Konsumsi Buah Ini Kata dr. Zaidul Akbar

لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍۗ

lailatul-qadri khairum min alfi syahr

3. Malam kemuliaan itu lebih baik daripada seribu bulan.

تَنَزَّلُ الْمَلٰۤىِٕكَةُ وَالرُّوْحُ فِيْهَا بِاِذْنِ رَبِّهِمْۚ مِنْ كُلِّ اَمْرٍۛ

tanazzalul-malā`ikatu war-rụḥu fīhā bi`iżni rabbihim, ming kulli amr

4. Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur semua urusan.

Baca Juga: Malas Sholat dan Sering Emosi? Awas, Itu Tanda Kena Sihir dan Santet, Ini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

سَلٰمٌ ۛهِيَ حَتّٰى مَطْلَعِ الْفَجْرِ

salāmun hiya ḥattā maṭla'il-fajr

5. Sejahteralah (malam itu) sampai terbit fajar.

Adapun, Nabi Muhammad SAW bersabda sebagai berikut:

“Barang siapa yang bangun di malam Lailatul qadar dengan penuh keimanan dan mengharap pahala dari Allah SWT, maka dosanya yang telah lampau akan diampuni" (HR. Bukhari Muslim).

Baca Juga: Usir Hantu Kuntilanak dengan Benda ini! Dijamin Pergi, Sebab Mengingatkan Trauma Kematiannya

Ustadz Khalid Basalamah menerangkan, adapun cara untuk meraih malam Lailatul Qadar adalah dengan jangan pernah melewatkan 10 malam terakhir Ramadhan.

Pada saat itu perbanyaklah membuat amalan-amalan baik seperti sholat malam, berdoa, istigfar, berdzikir, bersedekah, memohon ampun dan amalan baik lainnya.

Walau malam Lailatul Qadar akan terjadi di 10 hari terakhir Ramadhan, namun tidak ada yang mengetahui dengan persis tanggal berapa dan malam keberapa waktu tersebut akan datang.

Baca Juga: Buang 4 Benda Ini dari Rumah, Sering Dijadikan Media Santet

Jadi sangat merugi jika 10 terakhir Ramadhan hanya dilewatkan dengan sia-sia tanpa memperbanyak amal kebaikan.

“Maka lebih baik kita mempersiapkan di 10 hari terakhir Ramadhan dengan memaksimalkan ibadah, karena sekali anda ucapkan subhanallah pas saat Lailatul Qadar maka pahalanya sama dengan mengucapkan subhanallah selama 83 tahun + 4 bulan,” ungkap Ustadz Khalid Basalamah.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler