Hal-Hal yang Membatalkan Puasa, Apakah Gosok Gigi Batalkan Puasa Ramadhan? Begini Jawaban UAS

9 April 2022, 03:00 WIB
Ustadz Abdul Somad /YouTube TAMAN SURGA.NET

MAPAY BANDUNG - Ada hal-hal yang membatalkan puasa Ramadhan kata penceramah Ustadz Abdul Somad.

Salah satu hal yang membatalkan puasa adalah, sengaja memasukkan makanan dan minuman ke dalam rongga tubuh, kata Ustadz Abdul Somad.

Selain itu, Ustadz Abdul Somad mengatakan syahwat yang timbul kepada lawan jenis, termasuk faktor lain yang membatalkan puasa.

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat Sarankan Segera Lakukan Ini Agar Allah Mudahkan Urusan dan Ringankan Masalah

Baca Juga: Uu Ruzhanul Ulum Sebut SmartTren Ramadhan Solusi Jabar Atasi Kenakalan Remaja

Lalu, bagaimana dengan hal-hal lain seperti gosok gigi, mungkinkah bisa membatalkan puasa Ramadhan?

Menurut Ustadz Abdul Somad, gosok gigi bisa membatalkan puasa. Apalagi jika dilakukan setelah dzuhur.

“Setelah dzuhur jangan lagi gosok gigi,” terangnya, dikutip MapayBandung.com dari akun TikTok @rehazri, Jumat 8 April 2022.

Baca Juga: Polres Garut Siapkan One Way Jika Terjadi Kepadatan di Jalur Mudik Limbangan

Terlebih pada jam-jam kritis semisal mulai dari jam 2-4 sore, seseorang tidak diperbolehkan untuk gosok gigi.

“Apalagi pada jam-jam kritis, jam 2, jam 3, jam 4, jangan itu,” tegasnya.

Ulama yang akrab disala UAS itu mengatakan,perbuatan tersebut bisa merusak puasa Ramadhan bila dilakukan.

Baca Juga: Liga 1 2022/2023 Akan Dimulai Juli, Dirut LIB Sampaikan Alasannya

“Jangan itu, rusak puasanya,” ungkap Da’i asal tanah Melayu itu.

Sebetulnya, kita masih bisa gosok gigi demi menjaga kesehatan mulut dan gusi, tanpa khawatir merusak pahala puasa.

Caranya, dengan gosok gigi sehabis sahur, sebelum adzan subuh berkumandang.

Cara tersebut lebih aman dilakukan ketikbang memaksakan diri gosok gigi pada siang hari.

Baca Juga: Dahsyat! 3 Kebiasaan Ini Bisa Bantu Wanita untuk Program Kehamilan Kata dr. Zaidul Akbar

UAS pun memberikan sedikit intermezo dengan mengatakan sebuh hadits Nabi Muhammad SAW.

UAS mengatakan, orang yang sedang puasa mulutnya lebih harum daripada bunga kasturi.

“Orang yang pusa, mulutnya seperti harum semerbak kasuri,” terangnya diselingi tawa jemaah.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler