RSUD dan SMAN 1 Sumedang Jadi Prioritas Perbaikan Pasca Gempa

- 4 Januari 2024, 17:00 WIB
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono saat meninjau tiga bangunan RSUD Sumedang dan bangunan SMAN 1 Sumedang yang lokasinya berdampingan dengan RSUD, Rabu 3 Januari 2024.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono saat meninjau tiga bangunan RSUD Sumedang dan bangunan SMAN 1 Sumedang yang lokasinya berdampingan dengan RSUD, Rabu 3 Januari 2024. /Sumedangkab.go.id

MAPAY BANDUNG - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, RSUD Sumedang dan SMAN 1 Sumedang jadi prioritas yang akan diperbaiki setelah rusak pasca gempa.

Basuki melihat, secara stuktural bangunan RSUD masih bagus. Untuk penanganan RSUD hanya perlu retrofitting bukan renovasi dan rehabilitasi memperkuat kontruksi yang sudah ada. Karena retaknya tidak memperparah stukturalnya.

“Untuk fasilitas umum hasil laporan Bu Dirjen, RSUD dan SMAN 1 Sumedang. Ini saya kira yang prioritas untuk segera ditangani,” ujarnya saat meninjau tiga bangunan RSUD Sumedang dan bangunan SMAN 1 Sumedang yang lokasinya berdampingan dengan RSUD, Rabu 3 Januari 2024.

Baca Juga: Cobain Deh 'Paket Bebersih' Gratis ala dr. Zaidul Akbar Ini, Efeknya Bisa Bikin Tubuh Prima!

“Menurut laporan dari Komite Keamanan Bangunan Gedung, hanya ada pergerakan di bangunan (RSUD),” kata Basuki didampingi Pj Bupati Herman Suryatman.

Retrofitting merupakan membenahi konstruksi bangunan yang sudah rusak, agar mencegah terjadinya keruntuhan konstruksi.

Kementerian PUPR tidak hanya memperbaiki bangunan gedung RSUD saja tapi ingin menata estetika lingkungan RSUD ini lebih repesentatif.

“Kami tidak hanya memperbaiki bangunan yang retak dan lainnya. Tetapi ingin sekaligus bisa memperbaiki lingkungannya rumah sakit. Kami akan melihat masterplan RSUD-nya sehingga akan mengevaluasi kondisi yang eksisting sekarang. Kami akan tangani mudah-mudahan bisa mengubah estetika dan lingkungan RSUD ini,” kata Basuki.

Baca Juga: Petani Milenial Dikabarkan Susul JQR Jadi Program yang Bakal Dihentikan Bey Machmudin Tahun Ini

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: sumedangkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x