Ini Tugas Pertama Ridwan Kamil Usai Jadi Kader Golkar

- 19 Januari 2023, 09:30 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmi menjadi kader Partai Golkar pada Rabu 18 Januari 2023.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmi menjadi kader Partai Golkar pada Rabu 18 Januari 2023. /Golkar

MAPAY BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmi menjadi kader Partai Golkar pada Rabu 18 Januari 2023.

Setelah resmi menjadi kader partai berlambang pohon beringin, Ridwan Kamil yang karib disapa Kang Emil ini mendapat amanah sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih.

Selain itu Ridwan Kamil juga siap untuk memerjuangkan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai calon presiden 2024.

Baca Juga: WILUJENG SUMPING! Dua Pilkada Tanpa Partai, Ridwan Kamil Kini Resmi Bergabung Partai Pohon Beringin

Kang Emil menegaskan, akan taat pada keputusan partai, termasuk soal pencapresan Airlangga di Pilpres 2024.

“Saya fatsun terhadap keputusan organisasi, keputusan partai terkait Airlangga sebagai capres akan saya narasikan,” katanya.

Kang Emil mengaku sebelum masuk Golkar dirinya belum memiliki referensi untuk bersikap soal capres.

Baca Juga: Lapor Kapolres Reborn! Kapolres Cimahi Bagikan Nomor Pribadinya, Warga Bisa Langsung Lapor Soal Kriminalitas

Namun, setelah menjadi kader Golkar, ia menegaskan akan taat pada keputusan organisasi, yakni mengusung Airlangga Hartarto di Pilpres 2024.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x