Basarnas Kerahkan Pasukan, Cari Warga Sumedang yang Hilang Misterius di Cadas Pangeran Sumedang

- 18 November 2021, 11:21 WIB
Proses pencarian Yana Supriatna yang hilang secara misterius di Cadas Pangeran.
Proses pencarian Yana Supriatna yang hilang secara misterius di Cadas Pangeran. /Instagram/@bpbdsumedang/

MAPAY BANDUNG - Seorang warga Sumedang bernama Yana Supriatna (40) dilaporkan hilang misterius di Cadas Pangeran pada Selasa, 16 November 2021 lalu.

Sebelum dinyatakan hilang misterius di Cadas Pangeran, Yana Supriatna diketahui sempat mengirimkan informasi kepada keluarga.

Dalam rekaman voice note yang beredar, Yana mengabarkan sedang salat magrib di sekitar Tebing Cadas Pangeran.

Baca Juga: 5 Jimat Penglaris Dagangan Cepat Kaya, Nomor 3 Paling Langka

Baca Juga: 4 Fakta Dibalik Gula Pasir Menurut dr. Zaidul Akbar, Nomor 4 Bikin Ngeri

Namun setelah itu, Yana hilang misterius.

Setelah dilaporkan kepada pihak kepolisian, polisi menemukan helm dan motornya terparkir di sekitar tebing Cadas Pangeran.

Untuk membantu pencarian Yana Supriatna, Basarnas langsung terjun ke lokasi.

Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansah memerintahkan satu tim rescue menuju lokasi kejadian untuk bergabung dengan unsur SAR Gabungan yang sudah berada di lokasi kejadian sebelumnya untuk melakukan pencarian.

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Ungkap Cara Masak Nasi yang Sehat Bagi Tubuh, Cukup Tambahkan Bahan Ini

Baca Juga: Bukan 3 Kali Sehari, Ternyata Ini Waktu Makan Terbaik Kata dr. Zaidul Akbar

Sebelumnya, Supervisor Pusdalops-PB Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang Rully Surya mengatakan, pencarian Yana yang hilang misterius itu dilanjutkan hari ini dengan fokus pencarian dari titik ditemukannya motor Yana.

"Kita sekarang akan difokuskan dari titik awal penemuan motor korban, dan kita akan susur ke bawah karena itu titik yang mulai ada petunjuk," kata Rully saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel hari ini Kamis, 18 November 2021.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah