Cuaca Ekstrem Berpotensi Landa Sumedang Mei Ini, BPBD Minta Waspada

- 18 Mei 2024, 18:00 WIB
Ilustrasi cuaca ekstrem
Ilustrasi cuaca ekstrem /Foto: Pixabay/

SUMEDANG, MAPAYBANDUNG.COM - Cuaca ekstrem akibat peralihan musim dari hujan ke kemarau berpotensi melanda Sumedang Mei ini. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang pun memperingatkan warga untuk meningkatkan kewaspadaan.

Kepala BPBD Sumedang Atang Sutarno mengatakan bulan Mei ini merupakan musim peralihan dari hujan ke kemarau dan musim kemarau baru akan dimulai pada awal Juni 2024.

"Karena saat ini musim peralihan masyarakat perlu meningkatkan kewaspadaan dan antisipasi dini terhadap potensi cuaca ekstrem," kata Atang, Selasa, 14 Mei 2024.

Baca Juga: POPULER HARI INI: 6 Sekolah di Bandung akan Ujicoba Program Makan Siang Gratis

Adapun cuaca ekstrim dimaksud seperti hujan lebat dalam durasi singkat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang, angin puting beliung, dan fenomena hujan es.

Sementara itu terkait cuaca panas yang saat ini sering dirasakan masyarakat di Sumedang, lanjut Atang, hal ini diakibatkan posisi matahari yang berada tak jauh dari ekuator.

Menurutnya, hal ini menyebabkan wilayah yang di ekuator mendapatkan penyinaran matahari yang maksimum, hingga menyebabkan suhu udara yang terdapat di wilayah Indonesia termasuk Jawa Barat (Sumedang di dalamnya) terasa lebih panas daripada biasanya.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah