WOW! Skotlandia Berencana Cabut Sebagian Besar Aturan Covid-19, Salah Satunya Hapus Social Distancing

- 4 Agustus 2021, 19:00 WIB
JEMBATAN batu di di White Cart Water di Pollok Country Park, Glasgow, Skotlandia.*/DOK. PR
JEMBATAN batu di di White Cart Water di Pollok Country Park, Glasgow, Skotlandia.*/DOK. PR /

MAPAY BANDUNG - First Minister Skotlandia, Nicola Sturgeon mengatakan akan menetapkan rencana untuk mencabut sebagian besar pembatasan Covid-19, yang berarti diakhirinya pembatasan jumlah pertemuan dan penghapusan syarat social distancing 1 meter.

Hal ini dapat dilakukan mengingat negara itu akan berada di level 0 dari sistem lima tingkat kontrol Covid-19 mulai 9 Agustus 2021 mendatang.

Isolasi mandiri serta aturan untuk siswa sekolah juga akan dihapus dalam upaya untuk menghindari gangguan pendidikan yang berkelanjutan.

Jelasnya, dikutip MapayBandung.com dari TheGuardian.com ketika sekolah-sekolah di Skotlandia kembali normal selama dua minggu ke depan, siswa tidak lagi diharuskan untuk mengisolasi selama 10 hari ketika seseorang yang dekat dengan mereka dinyatakan positif Covid-19 , selama mereka melakukan testing dan hasilnya negatif.

Baca Juga: Malam Ini, Kemenpora Sambut Greysia/Apriyani Pulang dari Olimpiade Tokyo 2020, Catat Jamnya!

Tetapi disaat yang bersamaan, selama enam minggu pertama masa aturan baru ini berlaku,masker dan pelindung wajah untuk anak-anak di sekolah menengah dan staf akan tetap wajib dipakai ketika berada ruang kelas dan di sekitar gedung sekolah.

Dengan seluruh Skotlandia saat ini di level 0, negara itu mulai Senin depan akhirnya akan keluar kebijakan pembatasan dan pengendalian Covid-19 yang telah beroperasi sejak November tahun lalu.

Tetapi Sturgeon dan Sekretaris Kesehatan Skotlandia, Humza Yousaf, menekankan bahwa pembicaraan tentang "hari kebebasan" ini adalah satu hal yang masih prematur.

Penting rasanya untuk dijelaskan bahwa berakhirnya pembatasan tidak menandakan berakhirnya pandemi atau kembalinya kehidupan persis seperti yang kita ketahui sebelum Covid-19.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x