Windows 11 Cocok Buat Kamu? Cek Spesifikasi Komputer Sebelum Upgrade Ya

5 Oktober 2021, 11:31 WIB
Ini Syarat, Harga dan Fitur Lengkap Microsoft Office 2021 Terbaru Pada Windows 11 yang Rilis 5 Oktober 2021 /The Verge

MAPAY BANDUNG – Microsoft secara resmi meluncurkan Windows 11 pada 5 Oktober 2021.

Ada beberapa perbedaan mencolok di Windows 11 seperti tampilannya lebih lembut, lebih bulat, dan tidak kaku.

Windows 11 memberikan sentuhan baru dengan penempatan Start Menu di tengah bawah layar. Berbeda dengan Windows 10 yang ditempatkan di pojok kiri bawah.

Microsoft memperkenalkan Windows 11 sebagai Windows yang lebih aman, lebih ringan, dan lebih mudah digunakan.

Baca Juga: Rumah Bekas Pesugihan dengan Tumbal Bayi Jadi Lokasi Tempat KKN, Cerita yang Bikin Bulu Kuduk Berdiri!

Baca Juga: Soal Rencana Masuk Pasar Pakai Peduli Lindungi, DPRD Jabar Sebut Perlu Dikaji Ulang

Setiap pengguna Windows 10 dengan komputer yang memenuhi syarat akan memiliki kesempatan untuk upgrade secara gratis.

Upgrade akan tersedia dalam versi Home dan Pro di situs Microsoft.

Perlu dicatat bahwa Windows 11 Home memerlukan akun Microsoft dan koneksi Internet untuk mengaktifkannya, tidak dengan Windows 11 Pro.

Sebagian besar pengguna Windows tidak akan ditawarkan opsi untuk Upgrade hingga 2022, mengingat Microsoft hanya menawarkan upgrade ke setiap PC yang kompatibel saja.

Baca Juga: Tak Disangka Ternyata Obat Herbal Ini Ampuh Atasi Ambeien, Kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Mendadak Punya Banyak Penggemar, Aktris Squid Game Jung Ho Yeon Tetap Rendah Hati

Windows 11 tidak memiliki fitur integrasi aplikasi Android seperti yang dijanjikan pada versi percobaan (beta).

Saat ini Microsoft masih menguji dukungan Android dalam beberapa bulan mendatang.

Tidak ada salahnya untuk menunda upgrade ke Windows 11, karena Microsoft mendukung penuh Windows 10 hingga tahun 2025.

Baca Juga: KABAR BAIK! Kemarin, Tidak Ada Penambahan Pasien Meninggal Akibat Covid-19 di Bandung

Berikut ini persyaratan minimum sebelum upgrade ke Windows 11, yang dikutip MapayBandung.com dari Theverge, Selasa 5 Oktober 2021.

CPU: 1GHz atau lebih cepat, dengan 2 atau lebih core prosesor kompatibel dengan 64-bit.

RAM: 4GB.

Penyimpanan: 64GB lebih.

System firmware: UEFI.

TPM: Trusted Platform Module (TPM) versi 2.0.

Graphics Card: Kompatibel dengan DirectX 12 atau lebih dengan driver WDDM 2.0.

Display: High definition (720p) ukuran diagonal monitor lebih besar dari 9 inci ,

Internet: Edisi Windows 11 Home memerlukan konektivitas internet dan akun Microsoft untuk masuk saat penggunaan pertama. Tidak dengan Windows 11 Pro.***

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Theverge

Tags

Terkini

Terpopuler