Hari Pertama Ganjil Genap, Lalu Lintas Masuk Kota Bandung via Tol Macet

- 3 September 2021, 11:21 WIB
Kondisi lalulintas menjelang gerbang tol Pasteur masih ada kemacetan sepanjang 3 KM imbas pemberlakuan ganjil genap, Jumat 3 September 2021.
Kondisi lalulintas menjelang gerbang tol Pasteur masih ada kemacetan sepanjang 3 KM imbas pemberlakuan ganjil genap, Jumat 3 September 2021. /Twitter @Akangaviation

Tidak hanya di gerbang tol Pasteur, kemacetan juga terpantau di gerbang tol Buah Batu Kota Bandung.

"Efek ganjil-genap di Gerbang Tol Bubat, tersendat sejak Kordon (ke arah Baleendah di setelah pertigaan Jl. Ciparay)," cuit @Wied77518018.

Baca Juga: HII SEREM! Penjaga Pintu Kereta Api Gedebage Bandung Lihat Sosok Gentayangan yang Suka Ketuk Pintu Rumah

"Dampak Ganjil genap di pintu Tol, yang mau masuk tol saja macet tidak bergerak mulai pasar Kordon," cuit @NovalBen3.

Sebelumnya diberitakan, Kasat Lantas Polrestabes Bandung AKBP Rano Hadiyanto mengatakan jika ganjil genap di Kota Bandung kali ini hanya diberlakukan bagi kendaraan dengan plat nomor luar Bandung Raya atau dengan plat nomor selain D.

Baca Juga: Pemkot Revitalisasi Alun-alun Bandung, Trotoar Dibenahi Street Furniture Ditambah

Dengan demikian, kendaraan dengan plat D, tak terpengaruh oleh aturan ganjil genap ini.

"Untuk Saat ini ganjil genap kita berlakukan di ring 3 yaitu gerbang tol-gerbang tol," katanya saat on air di Radio PRFM 107, 5 News Channel hari ini Jumat, 3 September 2021.***

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah