95 Persen Orang Tua di Kota Bandung Setuju Dengan Pelaksanaan Sekolah Tatap Muka Terbatas

- 7 Juni 2021, 14:12 WIB
Ilustrasi Anak Sekolah.*/PRFM
Ilustrasi Anak Sekolah.*/PRFM /

MAPAY BANDUNG - Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan Sekolah Dasar (PPSD) Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung, Bambang Ariyanto memaparkan beberapa data soal persetujuan orang tua tentang penyelenggaraan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas atau sekolah tatap muka.

Menurutnya, dari hasil survei yang dilakukan Disdik Kota Bandung melalui beberapa saluran menyatakan bahwa orang tua siswa di Kota Bandung mengizinkan putra putrinya untuk datang dan belajar di sekolah.

"Terakhir kami sudah survei ke para orang tua itu sudah hampir 95 persen orang tua ingin menyekolahkan anaknya PTM. Kami pun menyebarkan aplikasi daftar periksa melalui aplikasi sindik, itu ada di angka 92 persen orang tua mengizinkan PTM," terangnya saat On Air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Senin 7 Juni 2021.

Baca Juga: Sekolah Tatap Muka Akan Diuji Coba Juli 2021, Pengamat: Kesehatan Peserta Didik Adalah yang Utama

Selain menyebarkan survei kepada orang tua, pihaknya pun menyebarkan survei ke sekolah-sekolah di Kota Bandung.

Hasilnya, sebanyak 3.523 sekolah di Kota Bandung menyatakan diri siap untuk melaksanakan PTM terbatas.

"Kami menyebarkan survei ke sekolah, dari 3.523 sekolah di Kota Bandung hampir semuanya menyatakan siap secara administrasi," terangnya.

Namun menurut Bambang, Disdik beserta Satgas Covid-19 Kota Bandung dan kewilayahan melakukan seleksi ketat.

Dari seleksi ketat tersebut, terdapat 654 sekolah yang dilakukan pemantauan lebih lanjut.

Bambang menambahkan, dari hasil pemantauan dilapangan direkomendasikan 330 sekolah yang dinyatakan layak untuk menggelar PTM terbatas dan dapat melaksanakan uji coba mulai hari ini hingga 18 Juni mendatang.

Baca Juga: SIMAK! Tahun 2021 Ini PPDB SMA/SMK di Jabar Bakal Berbeda: Peserta Didik Harus Pilih Juga Sekolah Swasta

Baca Juga: 600 Sekolah Siap Lakukan PTM Terbatas, Ketua FAGI: Bisa Batal Jika Status Bandung Kembali Zona Merah Covid-19

"Pemerintah memberikan rentang jadwal, antara 7-18 Juni 2021, artinya tidak semua sekolah yang direkomendasikan oleh satgas kecamatan yang jumlahnya 330 itu tidak semuanya serentak hari ini (uji coba)," pungkasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: PRFM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah