Istana Tegaskan Keluarga Jokowi Tak Akan Mengelola TMII

- 9 April 2021, 20:25 WIB
TMII diambil alih oleh pemerintah
TMII diambil alih oleh pemerintah /Pikiran Rakyat

MAPAY BANDUNG - Merebak isu di masyarakat soal pengelolaan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang pengelolaannya bakal jatuh pada keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) pasca-pemerintah mengambil alih pengeolaan tempat wisata tersebut.

Menanggapi hal itu Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menampik spekulasi tersebut dan menyebutnya sebagai pemikiran yang primitif.

“Itu pemikiran primitif," kata Moeldoko saat menggelar konferensi pers di Gedung Bina Graha Jakarta, Jumat 9 April 2021.

Baca Juga: DPR RI Setujui Surat Presiden Soal Pengubahan Kementerian

Baca Juga: MotoGP Mandalika Indonesia Tak Jadi Diselenggarakan Tahun Ini

Dilansir ANTARA, Presiden Jokowi tidak pernah berencana membuat yayasan baru untuk mengelola TMII. Dengan demikian, ia berharap informasi yang tak jelas kebenarannya dapat segera terelakan.

"Jangan lagi ada pandangan seperti itu. Pak Presiden sama sekali gak berpikir seperti itu," ujarnya.

Selanjutnya, Moeldoko menyebut pemerintah bakal mempercayakan pengelolaan TMII ke depan kepada BUMN pariwisata.

Terkait hal tersebut pemerintah telah membentuk tim transisi yang akan merancang pengelolaan TMII sebagai kawasan pelestarian dan pengembangan budaya bangsa. Tim ini diberi waktu tiga bulan untuk memperbaiki pengelolaan TMII.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x