Hore! Alun-alun Bandung Kembali Dibuka, Pengunjung Tak Boleh Bawa Makanan dan Minuman

26 Maret 2023, 12:30 WIB
Alun-alun Bandung kembali dibuka selama Ramadhan 2023 ini. /

MAPAY BANDUNG - Setelah sekian lama ditutup, akhirnya Alun-alun Bandung kembali dibuka untuk masyarakat.

 

Alun-alun Bandung kembali dibuka selama Ramadhan 2023 ini.

Kepala Dinas Perumahan, dan Kawasan Permukiman Kota Bandung, Rizky Kusrulyadi menuturkan, Alun-alun Bandung akan dibuka kembali untuk umum namun secara terbatas yaitu mulai pukul 15.00 hingga 19.00 WIB.

Baca Juga: Tips Puasa agar Maag Tidak Kambuh saat Puasa, Hindari 6 Hal Ini!

"Sesusai arahan pimpinan, Taman Alun-alun akan kita buka dengan waktu sementara ini dibatasi. Dibuka Ashar sampai Maghrib menjelang waktu tarawih, atau sekitar jam 7 malam," kata Rizky saat on air di Radio PRFM.

Ada sejumlah aturan yang wajib dipatuhi masyarakat saat memasuki Alun-alun Bandung.

 

Setiap pengunjung juga wajib memperhatikan ketentuan yang berlaku.

Baca Juga: Jadwal Tayang Grand Final MasterChef Indonesia Season 10 Hari Ini di RCTI Minggu 26 Maret 2023

Setiap pengunjung dilarang, merokok, berjualan, membawa makanan dan minuman, memakai alas kaki (sepatu atau sandal wajib dilepas).

Selaun itu setiap pengunjung wajib menjaga barang-barang pribadi dan tetap waspada terhadap aksi pencurian atau kehilangan.

Atas dibukanya taman tersebut, lanjut Rizky, ia mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan di sekitar taman.

 

Baca Juga: GRATIS! Ini Link Streaming Preman Pensiun 8 Episode 4, Sedang Tayang Minggu 26 Maret

"Diharapkan dapat memanfaatkan fasilitas tersebut dan menjaga kebersihan," katanya.

Selain kepada masyarakat, ia pun menegaskan tidak diperbolehkan adanya aktivitas berdagang di area taman tersebut.

"Dilarang berdagang di sana, nanti akan ditertibkan Satpol PP. Mari kita jaga bersama keindahan dan kebersihan taman Alun-alun Bandung," ajaknya.****

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler