Dadang Supriatna Ingin Bangun Jalan Lingkar Katapang-Majalaya Urai Kemacetan di Kabupaten Bandung

9 Maret 2022, 13:00 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna ingin membangun jalan lingkar Katapang-Majalay untuk mengurai kemacetan di Kabupaten Bandung /PRMN

MAPAY BANDUNG - Kemacetan seolah menjadi pemandangan setiap hari bagi warga Kabupaten Bandung.

Kapasitas jalan yang kecil dan tingginya mobilitas kendaraan yang melintas membuat sejumlah ruas jalan di Kabupaten Bandung kerap dilanda kemacetan.

Untuk mengurai kemacetan di Kabupaten Bandung, Bupati Bandung Dadang Supriatna mengaku ingin membangun jalan lingkar.

Baca Juga: Maag Bikin Menyiksa? Atasi dengan Resep dr. Zaidul Akbar Ini, Rutin Konsumsi Setiap Hari

Menurut Dadang Supriatna jalan lingkar ini nantinya akan dibangun dari Katapang hingga ke Majalaya.

"Kita rencanakan jalan lingkar Katapang-Majalaya," katanya dalam dialog bertajuk 'Klarifikasi Forum Pimred PRMN Bertanya Dadang Supriatna Menjawab', Rabu 9 Maret 2022.

Dadang Supriatna menjelaskan, progres pembangunan jalan lingkar Katapang-Majalaya ini sudah berjalan baik. Bahkan soal pembebasan lahannya pun sudah diselesaikan.

Baca Juga: Pilek dan Demam Tak Kunjung Sembuh? dr. Saddam Ismail Beberkan 7 Kebiasaan Sehari-hari yang Jadi Penyebabnya

Hanya saja, lanjut Dadang Supriatna pembangunan jalan lingkar Katapang-Majalaya terkendala infrastruktur.

"Lahannya sudah dibebaskan hanya terkendala infrastuktur. Ini sedang minta ke Kementerian PUPR sedang dikaji," tuturnya.

Mengenai kemacetan yang sering dikeluhkan di Kabupaten Bandung, khususnya Jalan Kopo dan Banjaran, Dadang Supriatna mengaku tidak bisa berbuat banyak.

Baca Juga: Terungkap! 5 Hal Ini Bisa Bikin Asam Urat Kambuh, Ini Larangan Penderita Asam Urat Kata dr. Saddam Ismail

Sebab wewenang kedua ruas jalan tersebut merupakan milik Pemprov Jawa Barat.

"Jujur saya bingung mau manuver mau melakukan pelebaran jalan ini sementara. Contoh jalan Banjaran sampai Bojongsoang termasuk kopo ini jalan Provinsi," ungkapnya.

Oleh sebab itu dalam waktu dekat, orang nomor 1 di Kabupaten Bandung itu akan melakukan audiensi dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Baca Juga: dr. Saddam Ismail Ungkap 10 Makanan yang Bikin Awet Muda, Nomor 1-10 Lezat Semua Lho Bestie!

"Kita akan bicarakan dan audensi dengan pak Gubernur tolong diperhatikan konsepnya," pungkasnya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler