Bocoran Nomor Punggung Gelandang Anyar Persib Farshad Noor Terungkap

27 Maret 2021, 14:25 WIB
Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor. /Instagram.com/@persib/

MAPAY BANDUNG - Gelandang anyar Persib Bandung asal Afghanistan, Farshad Noor telah tiba di Sleman, Yogyakarta guna menambah kekuatan Maung Bandung yang harus berlaga dalam lanjutan Grup D Piala Menpora 2021.

Farshad tiba di Sleman pada, Jumat 26 Maret 2021 dan langsung mengikuti latihan bersama Ezra dan kolega sehari berselang, Sabtu, hari ini.

Di Sleman ia sekamar dengan bek naturalisasi Persib Bandung, Victor Igbonefo.

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Sabtu 27 Maret 2021, Nantikan Sinetron Ikatan Cinta Malam Ini Pukul 19.30 WIB

Baca Juga: Menko Polhukam Jawab Tudingan Habib Rizieq, Mahfud MD: HRS Dikawal dan Diantar Sampai ke Petamburan

Namun, bukan hanya itu yang menarik perhatian, teka-teki nomor punggung yang dikenakannya pun menjadi tanda tanya besar bagi para bobotoh ketika Persib mendatangkan pemain anyar.

Ternyata, bocoran nomor punggung Farshad Noor sudah mulai tercium dan bahkan bocoran tersebut diberikan langsung oleh akun official klub.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kota Bandung Sabtu 27 Maret 2021, Bersiap Hujan Kembali Terjadi Malam Minggu Ini

Baca Juga: Demi Lovato Merilis Lagu Baru 'Dancing With the Devil' yang Ditampilkan di Film Dokumenter

Farshad yang dalam video tersebut mengkuti latihan kebugaran bersama rekan barunya terlihat mengenakan baju latihan berwarna biru dengan bertuliskan nomor 5 di bagian dadanya.

Nomor bagian dada baju latihan itu memang identik dengan nomor punggung yang dikenakan dalam pertandingan. Sebut saja Victor Igbonefo yang mengenakan nomor punggung 32 sama seperti nomor di dada baju latihan.

Menarik ditunggu, nomor punggung berapa yang dipilih oleh Farshad Noor.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler